Bisakah Mendapatkan Pinjaman Modal Rp100 Juta Tanpa Jaminan di Bank BRI? Simak Penjelasannya Berikut Ini

- 31 Juli 2022, 13:27 WIB
KUR Mikro BRI memberikan pinjaman modal usaha Rp100 juta tanpa jaminan.
KUR Mikro BRI memberikan pinjaman modal usaha Rp100 juta tanpa jaminan. /Facebook Bank BRI /

BAGIKAN BERITA –Untuk menambah modal usaha, pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) bisa mengajukan pinjaman ke bank.

Salah satu Bank yang memberikan pinjaman modal usaha yakni PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk alias Bank BRI.

Lalu, bisakah UMKM mendapatkan pinjaman modal usaha hingga Rp100 juta tanpa jaminan?

Jawabannya, tentu saja bisa. UMKM bisa mengajukan KUR Mikro ke Bank BRI dengan pinjaman awal mulai Rp10 juta.

Jika cicilan ancar, UMKM bisa menambah plafon pinjaman hingga Rp100 juta tanpa perlu memberikan lagi jaminan tambahan.

Baca Juga: Viral Banget di TikTok karena Dicover Farel Prayoga, Inilah Lirik Ojo Dibandingke Denny Caknan feat Abah Lala

Bank BRI mendapatkan alokasi anggaran KUR hingga Rp260 triliun untuk disalurkan kepada para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Jumlah tersebut merupakan 70 persen dari total anggaran KUR yang disiapkan pemerintah yakni sebesar Rp373,17 triliun.

Untuk meningkatkan akses pembiayaan KUR terhadap masyarakat, pemerintah juga menyalurkan subsidi bunga KUR.

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: kur.bri.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x