Inilah 6 Makanan yang Wajib Dihindari saat Usia 40 Tahun Keatas, Salah Satunya Frozen Food

- 15 September 2021, 15:17 WIB
Hindari Makanan Frozen Food di Kulkas, Jika Ingin Hidup Pola Sehat
Hindari Makanan Frozen Food di Kulkas, Jika Ingin Hidup Pola Sehat /Pixabay/27707

BAGIKAN BERITA- Bagi anda yang sudah menginjak usia 40 tahun keatas, agar lebih bijak untuk konsumsi makanan.

Saat usia 40 tahun keatas ada beberapa makanan yang harus dihindari terutama makanan yang tidak sehat.

Hal tersebut karena dengan bertambah usia tentu ada banyak perubahan yang terjadi, termasuk metabolisme tubuh yang kian melambat.

Baca Juga: Mengenal Istilah Gaslighting, Suatu Bentuk Manipulasi dan Penyiksaan Secara Psikologis

Terutama saat seseorang memasuki usia 40 tahun dengan sendirinya metabolisme tubuh akan melambat. Bahkan sebagian orang merasakan adanya kerutan dan rambut beruban.

Meskipun begitu, tetap sehat seiring bertambahnya usia adalah pilihan yang dapat diupayakan. Salah satunya menerapkan pola hidup sehat dengan membatasi asupan makanan yang tidak sehat.

Berikut sejumlah makanan dan minuman yang wajib dihindari saat memasuki usia 40 tahun:

1. Margarin
Makanan ini sebetulnya tidak baik untuk usia berapa pun. Namun, ketika berusia 40 tahun, efek merugikan margarin terhadap kesehatan akan lebih terasa.

Menurut ahli diet sekaligus penulis What Doctors Eat dan The 21-Day Belly Fix, Dr Tasneem Bhatia, MD, margarin mengandung lemak dan tidak semua lemak diciptakan sama. Lemak pada margarin cenderung memiliki reputasi buruk alih-alih sehat.

Halaman:

Editor: Hendra Karunia

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x