PBNU: Syekh Ali Jaber Gigih Perjuangkan Nilai Islam Moderat, Ajak Sholat Ghaib, Berikut Tatacaranya

- 14 Januari 2021, 14:44 WIB
Syekh Ali Jaber
Syekh Ali Jaber /Instagram /@syekh.alijaber

BAGIKAN BERITA - Syekh Ali Jaber ulama kharismatik asal Madinah, Arab Saudi yang telah menjadi warga negara Indonesia sejak tahun 2012 lalu meninggal dunia, setelah di rawat di Rumah Sakit Yarsi Cempaka Putih Jakrata pada Kamis 14 Januari 2021 pukul 08.30 WIB.

Menurut sahabatnya Ustaz Yusuf Masnyur, ulama berusia 45 tahun ini telah kritis sejak malam hari. Berita kematian penulis buku cahaya dari Madinah ini sangat mengejutkan karena diberitakan sebelumnya telah sembuh dari COVID-19.

Banyak tokoh masyarakat yang ikut berduka, salah satunya Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) yang menyampaikan dukacita atas bepulangnya Syekh Ali Jaber.

Baca Juga: 5 Tips Sederhana agar Panu Cepat Sembuh, No 4 Wajib Dilakukan

"Innalillahi wainnailaihi rojiun. Keluarga besar Nahdlatul Ulama berbelasungkawa atas bepulangnya Syekh Ali Jaber. Semoga Husnul Khotimah dan diampuni segala kesalahannya." ucap Sekretaris Jenderal Helmy Faisal Zaini, Kamis 14 Januari 2021.

Menurut Helmy, Syekh Ali Jaber adalah sosok yang memiliki kegigihan dalam memperjuangkan nilai Islam yang moderat.

Ini terlihat dari nilai-nilai kebaikan yang disampaikan dalam setiap dakwah Syekh Ali Jaber "Dakwah dan nasihatnya menyejukkan umat," ujar Helmy.

Helmy menuturkan, Indonesia dan umat Islam berduka kehilangan tokoh besar yang telah mendedikasikan pikiran dan tenaganya untuk ajaran agama.

Baca Juga: Inilah Kronologis Wafatnya Syekh Ali Jaber, Berikut Profil Singkatnya

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x