SBY: Innalillahi wa Inna Ilaihi Rajiun, Tutur Kata Syekh Ali Jaber Jauh dari Kebencian

- 14 Januari 2021, 15:24 WIB
SBY (kiri) berduka atas meninggalnya Syekh Ali Jaber (kanan).
SBY (kiri) berduka atas meninggalnya Syekh Ali Jaber (kanan). /ANTARA./

BAGIKAN BERITA - Ulama asal Madinah, Arab Saudi Syekh Ali Jaber meninggal dunia pada pagi ini, Kamis 14 Januari 2021.

Syekh Ali Jaber sudah menetap dan menjadi warga negeri Indonesia (WNI) sejak tahun 2012.

Sejumlah pejabat publik menyampaikan belasungkawa atas wafatnya ulama kharismatik tersebut.

Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY turut mengucapkan belasungkawa melalui Twitter pribadinya @SBYudhoyono.

Baca Juga: PBNU: Syekh Ali Jaber Gigih Perjuangkan Nilai Islam Moderat, Ajak Sholat Ghaib, Berikut Tatacaranya

SBY mengunggah tiga postingan tentang Syekh Ali Jaber. SBY juga mendoakan Syekh Ali agar diterima di sisi Allah SWT. 

"1. Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un. Dengan rasa duka yang mendalam, saya mendoakan kiranya Allah Swt menerima berpulangnya hambaNya yg soleh ~ Syekh Ali Jaber. Semoga sang Kholik juga menerima segala amal ibadah almarhum dan husnul khatimah. *SBY*," tulis SBY.

SBY juga mengatakan, Syekh Ali Jaber merupakan sosok ulama yang teduh. Tutur kata Syekh Ali jauh dari kebencian. 

Baca Juga: 5 Tips Sederhana agar Panu Cepat Sembuh, No 4 Wajib Dilakukan

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x