Kabar Duka, Politikus Kawakan Mantan Menteri Penerangan Era Presiden Soeharto, Harmoko Meninggal Dunia

- 5 Juli 2021, 07:03 WIB
Harmoko, Menteri Penerangan di Era Soeharto meninggal dunia.
Harmoko, Menteri Penerangan di Era Soeharto meninggal dunia. /Twitter/@PutraErlangga

BAGIKAN BERITA - Indonesia kembali kehilangan salah satu tokoh bangsa terbaiknya. 

Menteri Penerangan Era Presiden Soeharto, Harmoko meninggal dunia di RSPAD Gatot Subroto pada pukul 20.22 WIB Minggu 4 Juli 2021. 

"Innalillahi wa innailaihi rojiun telah meninggal dunia Bpk. H. Harmoko bin Asmoprawiro pada hari Minggu 4 Juli pada jm 20:22 WIB di RSPAD Gatot Soebroto. Mohon dimaafkan segala kesalahan beliau dan mohon doanya insya Allah beliau husnul khotimah. Aamiin YRA," demikian pesan berantai yang diterima BAGIKAN BERITA, Minggu 4 Juli 2021.

Baca Juga: Harmoko Mantan Wartawan yang menjadi Panutan Bagi Kader Golkar Meninggal Dunia

Harmoko merupakan politikus kawakan di era Orde Baru. Dia pernah menjabat di beberapa lembaga tinggi negara. 

Harmoko pernah menjabat sebagai menteri penerangan selama 14 tahun. Dia juga pernah menjabat Ketua Umum Golongan Karya hingga Ketua MPR/DPR di pengujung era kepemimpinan Soeharto.

Baca Juga: Cek Fakta: Susu Beruang Bisa Sembuhkan Covid-19?

Kepala Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Letjen TNI Albertus Budi Sulistya, mengungkapkan, Harmoko meninggal dunia setelah beberapa menit akan mendapatkan perawatan medis kedaruratan.

Saat tiba di IGD RSPAD, kondisi Harmoko sudah tidak sadarkan diri. Dokter langsung melakukan tindakan, tapi takdir berkata lain. ***

Editor: Ahmad Taofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x