Mantan Kapten Persija Ditunjuk Menjadi Pelatih Persib Saat Bertemu PSIS Semarang di Pekan keempat Liga 1

- 10 Agustus 2022, 21:00 WIB
Skuad Persib Bandung sedang berlatih.
Skuad Persib Bandung sedang berlatih. /Barly Isham/© PERSIB.co.id

BAGIKAN BERITA - Budiman, mantan Kapten bertemubersua PSIS Semarang di laga keempat Liga 1 2022-2023 yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu 13 Agustus 2022.

Budiman menjadi pelatih sementara Persib Bandung saat bertemu PSIS Semarang, setelah Robert Alberts mengundurkan diri dari kursi pelatih.

Seperti diketahui, Budiman menjadi pelatih sementara, setelah para bobotoh meminta kepada manajemen untuk memecat Robert Alberts, karena Persib Bandung tidak pernah menang dalam tiga pertandingan awal di Liga 1 2022-2023.

Baca Juga: PRIIIT! Kick Off Timnas Indonesia VS Myanmar di Semifinal Piala AFF U-16 2022, Inilah Link Live Streamingnya

Kabar Budiman menjadi pelatih sementara, disampaikan langsung Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar di Graha Persib jalan Sulanjana Bandung.

“Jadi untuk besok lawan Semarang, di back-up dulu sama asisten pelatih (Budiman),” ungkap Umuh seperti dilansir laman resmi klub.

Selain itu Umuh mengatakan bahwa manajemen pada saat ini sedang mencari pelatih baru untuk membesut Erwin Ramdani dan kawan-kawan.

Baca Juga: Inilah Link Streaming Semifinal Piala AFF U-16 Timnas Indonesia VS Myanmar, Coach Bima Saksi Beri Kejutan Ini

“Mudah-mudahan tidak terlalu lama akan datang pelatih baru. Mudah-mudahan sosok baru lebih baik dan bisa membawa PERSIB meraih hasil maksimal musim ini,”tambahnya.

Seperti diketahui, Robert Alberts harus mengundurkan diri dari pelatih Persib pada Rabu 10 Agustus 2022.

Halaman:

Editor: Ali Bakti

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x