Thomas Doll Heran Pemain Persija Dipanggil Timnas Diluar FIFA Matchday: Ini Pertama Kalinya di Hidup Saya

- 6 Desember 2022, 17:04 WIB
Pelatih Persija Thomas Doll
Pelatih Persija Thomas Doll /instagram.com/persija/

BAGIKAN BERITA - Pelatih Persija asal Jerman, Thomas Doll heran tiga pemain andalannya dipanggil Timnas diluar FIFA Matchday dan dan Liga 1 2022-2023 ditengah digulirkan."Ini pertama kalinya di hidup saya."

Thomas Doll tidak bisa menurunkan komposisi terbaiknya dalam lanjutan kompetisi Liga 1 yang digelar sistem buble yang dipusatkan di Yogyakarta dan Jawa tengah.

Adapun tiga pemain Persija yang tidak memperkuat tim asuhan Thomas Doll adalah Hansamu Yama Pranata, Muhammad Ferarri, dan Syahrian Abimanyu.

Baca Juga: Luis Milla Pastikan Persib Siap Bertanding dan Raih Hasil Maksimal di Lanjutan Liga 1 2022-2023

Menurut Thomas Doll, situasi seperti ini bukan hal yang benar karena karena semua suporter ingin tim kesayangannya diperkuat oleh para pemain terbaiknya.

“Saya pikir ini bukan lah hal yang benar karena semua orang ingin bermain dengan pemain terbaiknya. Suporter pun mempunyai hak untuk menonton tim yang berisikan pemain-pemain terbaiknya, ungkap Thomas Doll seperti dilansir laman resmi klub.

"Jadi, kondisi ini merupakan hal yang aneh karena mereka sekarang sedang melakukan latihan bersama Timnas di saat liga sedang berjalan,” tambahnya.

Baca Juga: Shin Tae-Yong: Liga 1 Berhenti Sementara Waktu, Fisik Para Pemain Timnas Indonesia Anjlok

Selain itu, mantan pemain Lazio ini mengatakan bahwa kondisi seperti ini tidak bagus untuk pemain.

“Kondisi ini pun bukan hal yang bagus untuk para pemain. Saya pikir semua tim mengalami hal yang serupa," katanya.

Halaman:

Editor: Ali Bakti

Sumber: Persija.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x