Semakin Canggih, Samsung Smart TV Kini Paham Bahasa Indonesia, Dilengkapi Google Voice Assistant

- 9 Oktober 2021, 16:30 WIB
Samsung Smart TV dilengkapi Google Voice Assistant sehingga paham Bahasa Indonesia.
Samsung Smart TV dilengkapi Google Voice Assistant sehingga paham Bahasa Indonesia. /Samsung Electronics Indonesia

BAGIKAN BERITA – Pasar Smart TV di Indonesia kini semakin ketat bersaing setelah Samsung Electronics Indonesia memperkenalkan Smart TV terbarunya di 2021.

Samsung Electronics Indonesia melengkapi jajaran Smart TV keluaran 2021, mulai dari lini Neo QLED 8K TV, Neo QLED 4K TV, QLED 4K TV, Lifestyle TV, Crystal UHD, hingga Super Smart 4K dengan dukungan Google Voice Assistant.

Di pasar Smart TV ini, Samsung akan bersaing ketat dengan PT LG Electronics Indonesia (LG) yang meluncurkan rangkaian TV OLED dan OLED evo di 2021.

Baca Juga: Sony Pictures Rilis Trailer Film Resident Evil, Ketegangan Wabah Zombie di Spencer Mansion dan Raccoon City

Kedua produsen Smart TV ini sama-sama mengedepankan teknologi canggih untuk memikat masyarakat Indonesia.

Bagi Samsung sendiri, kini semakin percaya diri karena Samsung Smart TV di Indonesia kini bisa menikmati kemudahan dalam menyampaikan perintah suara dalam Bahasa Indonesia melalui Google Assistant, sebagai pilihan di samping bahasa Inggris melalui asisten suara Bixby.

“Dibandingkan mengetikkan hal yang ingin dicari, menggunakan perintah suara adalah cara yang lebih smart dan cepat untuk mengontrol TV, mengakses konten favorit, hingga mencari jawaban berbagai pertanyaan secara real-time. Dengan hadirnya Google Voice Assistant di Samsung Smart TV, kami memberikan pilihan asisten baru bagi para pemilik Samsung TV di Indonesia, sekaligus kemudahan dalam memberikan perintah dalam Bahasa Indonesia. Menikmati hiburan seperti mencari rekomendasi konten dan musik, hingga tetap produktif di rumah dengan mengecek berita terbaru ataupun mengakses layanan Google lain seperti Calendar, semua menjadi lebih praktis,” jelas Fomalhaut Sundamen, Head of TV Product Marketing, Samsung Electronics Indonesia.

 Baca Juga: Klasemen Sementara Perolehan Medali PON XX Papua 2021: Intip Peringkat DKI Jakarta, Jabar, Jateng dan Papua

Dengan Google Voice Assistant, pengguna Samsung Smart TV dapat menyampaikan perintah-perintah dalam Bahasa Indonesia untuk mengontrol TV, mencari video atau film tertentu di YouTube, meminta rekomendasi konten, menanyakan agenda di Google Calendar, dan banyak lagi.

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x