Harga Terbaru Vivo v20 dan V20 SE Hari Ini 2 Oktober , Begini Spefikasi dan Keunggulan nya

- 2 Oktober 2020, 20:22 WIB
Harga terbaru Vivo V 20 dan Vivo V2 SE
Harga terbaru Vivo V 20 dan Vivo V2 SE /Instagram.com@vivoindonesia/Bagikanberita.com

BAGIKAN BERITA -Setelah berhasil memperoleh berbagai tanggapan positif dari publik terkait kabar kehadirannya, vivo V20 dan V20 kini resmi hadir di Indonesia melalui peluncuran resmi yang diadakan pada 29 September yang lalu.

Dilansir laman resmi  Vivo Indonesia,  peluncuran yang turut dimeriahkan oleh Afgan, Yura Yunita Noah serta para influencer techno ini, vivo V20 dan V20 SE diperkenalkan secara langsung kepada publik melalui rangkaian product presentation yang dilakukan oleh Senior Product Manager vivo Indonesia, Ricky Bunardi.

vivo V20 mengusung teknologi terkini dalam hal selfie untuk memastikan para pengguna dapat mengabadikan setiap momen terbaiknya melalui foto yang fokus, jernih dan lebih tajam.

Melalui 44MP Eye Autofocus, vivo V20 memungkinkan pengguna untuk mengambil foto selfie yang tetap fokus walau dalam jarak yang sangat dekat maupun jauh sekalipun. Pada kamera yang sama juga dilengkapi dengan fitur 4K Selfie Video yang tidak hanya memperoleh foto yang berkualitas, namun juga rekaman gambar yang lebih jernih, detail dan juga berkualitas.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Kabupaten Bandung Besok, Sabtu 03 Oktober 2020

vivo V20 juga didukung dengan 64MP Night Camera dengan konfigurasi yang terdiri dari 64MP Main Camera, 8MP Multifunction Camera dan 2MP Mono Camera.

Tidak hanya andal dalam foto minim cahaya, 8MP Multifunction Camera pada vivo V20 memungkinkan pengguna untuk memotret dengan fitur Super Wide-Angle hingga 120 derajat serta foto Super Macro hingga jarak 2,5 cm. 

Kemampuan fotografi dan videografi pada vivo V20 juga semakin lengkap dengan adanya fitur Motion Autofocus dengan Object Autofocus dan Smart Zoom untuk menangkap setiap objek bergerak yang tetap fokus maupun bila gambar diperbesar.

Mengambil gambar langit pun kini dapat lebih artistik dengan fitur Dynamic Sky yang membuat pengalaman fotografi dengan objek langit lebih menyenangkan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Pekerjaan Besok, Virgo: Waspada Kelalaian, Sagitarius: Waktunya Mulai Projek Baru

Halaman:

Editor: Hendra Karunia

Sumber: Vivo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x