Pinjaman Modal Usaha hingga Rp500 Juta bisa Didapatkan Melalui KUR Mandiri Hanya dengan Dokumen Pengajuan

- 11 November 2021, 12:02 WIB
Dokumen persyaratannya mudah, dapatkan pinjaman modal usaha hingga Rp500 juta dari KUR Mandiri
Dokumen persyaratannya mudah, dapatkan pinjaman modal usaha hingga Rp500 juta dari KUR Mandiri /Pixabay. Com/

BAGIKAN BERITA – KUR Mandiri adalah Kredit Usaha Rakyat yang diberikan kepada para pelaku UMKM yang memerlukan tambahan modal untuk mengembangkan usahanya.

Kredit Usaha Rakyat (KUR) itu sendiri merupakan program yang dibuat oleh pemerintah lalu disalurkan melalui berbagai lembaga keuangan kenamaan, termasuk Bank Mandiri.

KUR bertujuan untuk meningkatkan dan memperluas pelayanan Bank kepada UMKM produktif, meningkatkan daya saing UMKM, mendorong pertumbuhan ekonomi dan penyerapan tenaga kerja, serta menanggulangi kemiskinan.

Baca Juga: Biaya Administrasi Nol Persen, BSI KUR Mikro Kasih Pinjaman Modal Usaha Sesuai Prinsip Syariah hingga Rp50 Jut

KUR Mandiri saat ini memiliki limit kredit yang terbagi atas 3 jenis produk KUR yaitu:

1. KUR Super Mikro

KUR Super Mikro memiliki limit pinjaman maksimal Rp10 juta dengan jangka waktu kredit untuk Kredit Modal Kerja (KMK) selama 3 tahun dan Kredit Investasi 5 tahun.

2. KUR Mikro

KUR Mikro memiliki limit pinjaman Rp10 juta hingga Rp50 juta dengan jangka waktu kredit untuk Kredit Modal Kerja (KMK) selama 3 tahun dan Kredit Investasi 5 tahun.

Baca Juga: Cara Mudah dan Praktis Pengajuan KUR BRI Cair hingga Rp50 Juta, Ini Persyaratannya

3. KUR Kecil

KUR Kecil memiliki limit pinjaman Rp50 juta hingga Rp500 juta dengan jangka waktu kredit untuk Kredit Modal Kerja (KMK) selama 4 tahun dan Kredit Investasi 5 tahun.

Untuk mengajukan KUR Mandiri tersebut, dokumen yang harus anda siapkan cukup mudah, yaitu:

1 Aplikasi permohonan kredit

2. Fotocopy E-KTP, KK, surat nikah/ cerai (bagi yang sudah menikah/ cerai)

3. Pas foto terbaru calon debitur dan pasangan

4. Surat izin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK)/ surat keterangan domisili usaha/ surat keterangan usaha lainnya

Baca Juga: Bunga Hanya 3 Persen, Pinjaman hingga Rp100 Juta Tanpa Jaminan di KUR BRI, Siapkan Syarat dan Ikuti Cara Ini

5. NPWP (apabila limit kredit diatas Rp50 juta)

Selain itu, KUR Mandiri juga menyuguhkan beragam manfaat untuk anda yang tertarik mengajukan KUR di Bank Mandiri, diantaranya:

1. Proses mudah dan cepat

2. Persyaratan kredit yang ringan

3. Agunan adalah berupa berupa objek yang dibiayai

4. Suku bunga 6% efektif per tahun

5. Agunan tambahan untuk KUR super mikro, KUR mikro, KUR kecil sampai dengan Rp100 juta, dan KUR penempatan TKI tidak dipersyaratkan,

Baca Juga: Tanpa NPWP dan Jaminan Tambahan! KUR Mikro BNI Kucurkan Pinjaman hingga Rp50 Juta, Ini Syaratnya

6. Sedangkan untuk KUR kecil lebih dari Rp100 juta dipersyaratkan berupa tanah dan/ atau bangunan atau kendaraan bermotor sesuai dengan ketentuan bank.

Dengan manfaat dan bantuan suntikan modal sebesar itu, tentu para pelaku UMKM bisa lebih mengembangkan usahanya secara maksimal agar perekonomian keluarga mereka dapat meningkat.

Selain itu, persyaratan dokumennya yang mudah juga membuat KUR Mandiri menjadi pilihan yang tepat untuk penyalur modal usaha anda.

Baca Juga: Cara Mudah dan Praktis Pengajuan KUR BRI Cair hingga Rp50 Juta, Ini Persyaratannya

Untuk informasi lebih lanjut mengenai KUR Mandiri, anda bisa mendatangi kantor cabang Bank Mandiri terdekat atau melalui mandiri call 14000.***

Editor: Hendra Karunia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah