Cara Mudah Daftar Bansos 2022 di Aplikasi CekBansos, Siapkan KTP Simak Syarat Cepat PKH dan Kartu Sembako

28 Januari 2022, 13:15 WIB
Ilustrasi. Cara daftar Bansos 2022 melalui aplikasi Cek Bansos dari Kemensos. /Tangkapan Layar Aplikasi Cek Bansos

BAGIKAN BERITA - Cara mudah dan cepat daftar Bansos 2022 bagi masyarakat untuk dapatkan bantuan PKH (Program Keluarga Harapan) dan Kartu Sembako.

Syaratnya mudah langsung daftar melalui Aplikasi CekBansos cukup siapkan KTP hingga nomor KK bisa daftar cukup manfaatkan smartphone dan internet.

Bantuan sosial PKH dan Kartu Sembako BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) bisa didapatkan oleh anda.

Baca Juga: Ajukan Modal Usaha KUR Mikro BRI, Cair hingga Rp50 Juta, Pelaku UMKM Siapkan Berkas Berikut

Terdapat sejumlah kategori KPM (Keluarga Penerima Manfaat) untuk Bansos PKH, berikut diantaranya.

- Ibu Hamil/Nifas mendapatkan bantuan Rp3 juta

- Anak usia dini 0 sampai 6 tahun mendapat bantuan Rp3 juta

- Pendidikan anak SD/Sederajat mendapat bantuan Rp900 ribu

- Pendidikan anak SMP/Sederajat mendapat bantuan Rp1,5 juta

Baca Juga: Dapatkan Modal KUR Mikro Mandiri, Cair hingga Rp50 Juta, Pemilik UMKM Siapkan Dokumen Ini

- Pendidikan anak SMA/Sederajat menerima bantuan Rp2 juta

- Penyandang Disabilitas menerima bantuan Rp2,4 juta

- Kategori Lanjut Usia (Lansia) mendapat bantuan Rp2,4 juta

Bansos PKH akan disalurkan dalam empat tahapan, berjalan selama 3 bulan setiap tahapan penyalurannya.

Kemudian untuk Bansos Kartu Sembako BPNT, penerima bantuan atau KPM akan mendapatkan Rp2,4 juta per tahun.

Baca Juga: Tak Butuh Tambahan Agunan, KUR Mandiri 2022 hingga Rp500 Juta Bunga 3 Persen untuk UMKM, Siapkan Syarat Ini

Dengan pencairan sebesar Rp200 ribu setiap bulannya yang disalurkan pada pihak penerima Bansos BPNT Kartu Sembako.

Cukup download Aplikasi Cek Bansos dan siapkan KTP hingga KK, berikut cara mudah daftar Bansos 2022.

1. Download 'Aplikasi Cek Bansos' yang resmi dari Kemensos melalui aplikasi Play Store di handphone

2. Lalu registrasi membuat akun terlebih dahulu dengan pilihan 'Buat Akun Baru'

3. Siapkan KTP dan KK (Kartu Keluarga), isi kolom pendaftaran mulai dari Nama hingga Alamat sesuai dengan KTP

4. Unggah foto KTP dan swafoto (selfie) dengan memegang KTP

Baca Juga: KUR BNI Bisa Cair hingga Rp100 Juta Tanpa Tambahan Jaminan, Segera Ajukan melalui Website eform.bni.co.id

5. Periksa kembali dengan seksama kelengkapan data dan kemudian setuju Buat Akun Baru

6. Kemudian pilih menu 'Daftar Usulan' untuk ajukan daftar menjadi penerima dana Bansos Kemensos 2022

7. Untuk menambahkan usulan bantuan yang ingin diajukan bisa klik tombol 'Tambah Usulan' dan mengisi data sesuai dengan yang diminta

8. Nantinya pendaftar juga akan menerima email terkait proses daftar dan verifikasi selanjutnya ke email yang didaftarkan

Untuk pengecekan status penerima dana Bansos dilakukan melalui website resmi cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Tutorial Cetak Gol ala Pratama Arhan Lewat Lemparan ke Dalam yang Mampu Bikin Kiper Timor Leste Kewalahan

Tahun 2022 pemerintah targetkan dana bansos ditujukan untuk 10 juta KPM, dan penerima Bansos BNPT Kartu Sembako ditargetkan disalurkan pada 18,8 juta KPM.

Dengan anggaran sebesar Rp28,7 triliun yang disiapkan untuk Bansos PKH dan Bansos BPNT Kartu Sembako anggarannya sebesar Rp45,1 triliun.

Perlu hati-hati juga dengan aplikasi lain atau menerima link tidak resmi untuk daftar Bansos diluar dari pemerintah.

Program resmi Bansos hanya ada resmi dari Kementerian Sosial (Kemensos), begitupun juga dengan aplikasinya.

'Aplikasi Cek Bansos' hanya resmi di Play Store dan daftar melalui aplikasi atau yang sudah terdaftar sebagai penerima bantuan di RT/RW setempat.***

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: Kemensos ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler