Siapkan Diri Anda, Kartu Prakerja Gelombang 20 akan Dibuka Bagi 800 Ribu Orang, Ini Syarat dan Caranya

- 8 September 2021, 10:30 WIB
Siapkan Diri Anda, Kartu Prakerja Gelombang 20 akan Dibuka Bagi 800 Ribu Orang, Ini Syarat dan Caranya
Siapkan Diri Anda, Kartu Prakerja Gelombang 20 akan Dibuka Bagi 800 Ribu Orang, Ini Syarat dan Caranya /instagram.com/prakerja.go.id_/

BAGIKAN BERITA - Data Badan Pusat Statistik pada tahun 2020 mengatakan 88,9 persen penerima Kartu Prakerja meningkat keterampilan kerjanya setelah mengikuti program ini. Ini syarat dan cara pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 20.

Manajemen Kartu Prakerja juga mengklaim 35 persen lulusannya yang sebelumnya menganggur, kini bekerja sebagai wirausaha, karyawan, hingga pekerja lepas, berencana membuka pendaftaran untuk gelombang 20.

Kartu Prakerja gelombang 20 akan dibuka dengan kuota 800 ribu, hal ini dikatakan Head of Communications PMO Kartu Prakerja Louisa Tuhatu kepada wartawan pada Minggu 5 September 2021. Berikut ini syarat dan cara daftarnya.

Baca Juga: Chacha Frederica Panik, Putri Kesayangannya Dibawa ke Rumah Sakit Alami Demam Tinggi Sampai Kejang

"Kuota gelombang 20 (Kartu Prakerja) adalah 800 ribu Jadwalnya akan kami umumkan dalam beberapa hari ke depan," ujar Louisa Tuhatu.

Untuk pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 20, sama seperti gelombang sebelumnya, calon peserta harus mengunjungi www.prakerja.go.id.

Untuk waktunya, Manajemen Kartu Prakerja belum menentukan waktunya secara persis, namun seperti biasanya, akan dibuka selang seminggu atau beberapa hari dari pengumuman gelombang sebelumnya.

Baca Juga: Buruan Cek Rekening Anda, BSU atau BLT Rp1 Juta Cair kepada 3 Juta Orang Lebih, Ini Cara Cek dan Syaratnya

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 20 dibuka setelah pencabutan kepesertaan gelombang 19 selesai dilakukan. Jadi bagi peserta Kartu Prakerja Gelombang 19 yang gagal masih bisa ikutan di gelombang 20.

Untuk jumlah total anggaran yang akan dikelaurkan sebanyak Rp10 triliun. Dari anggaran tersebut, pendaftar yang lolos, berhak mendapatkan insentif uang tunai sebesar Rp 3.55 juta dari program Kartu Prakerja.

Halaman:

Editor: Ali Bakti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x