Tanpa 2 Syarat Ini, Alumni Kartu Prakerja Bisa Dapatkan Akses KUR BRI 2022 Rp10 Juta di Kredit Super Mikro

- 20 Januari 2022, 20:30 WIB
Ilustrasi. Dana pinjaman Rp10 juta dari akses KUR Super Mikro tanpa jaminan untuk alumni Kartu Prakerja.
Ilustrasi. Dana pinjaman Rp10 juta dari akses KUR Super Mikro tanpa jaminan untuk alumni Kartu Prakerja. /Pixabay.com/

Mengutip dari AntaraNews, Menko Airlangga mengatakan tujuan awal melalui program Kartu Prakerja yang bertujuan untuk mendorong masyarakat penerima Kartu Prakerja dapat menjadi wiraswasta.

Semenjak awal pandemi covid-19 program Kartu Prakerja telah dijalankan pemerintah tidak hanya untuk bantuan pengaman bagi masyarakat terdampak pandemi.

Program Kartu Prakerja juga dilakukan untuk meningkatkan kompetensi masyarakat dalam dunia kerja.

Terlebih dengan dorongan pemerintah untuk akses program KUR, alumni Kartu Prakerja yang telah memiliki usaha bisa kembangangkan usahanya.

Dengan tanpa jaminan, alumni Kartu Prakerja bisa menjadi debitur dan ajukan pinjaman Rp10 juta KUR BRI Super Mikro.

Baca Juga: Cuma di KUR BSI 2022 Bisa Dapatkan Pinjaman Anti Riba, Limit hingga Rp50 Juta, Simak Syarat dan Cara Daftarnya

"Tanpa jaminan, Bapak Presiden Joko Widodo setuju bunganya 3 persen selama 6 bulan," ujar Menko Airlangga.

Alumni Kartu Prakerja dengan usaha Mikro diberikan pinjaman pembiayaan antara Rp10 juta sampai Rp100 juta.

Sedangkan untuk alumni Kartu Prakerja dengan usaha Kecil diberikan pinjaman antara Rp100 juta hingga Rp500 juta.

Ia juga mendorong supaya para pelaku usaha alumni Kartu Prakerja bisa berani berhutang melalui KUR untuk kembangkan usahanya dan lebih maju lagi.

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: kur.ekon.go.id ANTARA kur.bri.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x