Harga Emas Naik Tajam, Cek Daftar Harga Emas Antam 0,5 Gram hingga 1 Kilogram untuk Investasi

- 29 Maret 2024, 10:56 WIB
Ilustrasi emas batangan
Ilustrasi emas batangan /Ilustrasi dari PEXELS/Michael Steinberg/

BAGIKAN BERITA – Harga emas batangan dari PT Aneka Tambang Tbk (Antam) mengalami lonjakan signifikan hampir mencapai Rp30.000 per gram, mencapai angka Rp1.249.000 per gram menurut data yang dipantau dari laman Logam Mulia pada Jumat pagi. Ini menandai kenaikan yang pesat dari posisi sebelumnya sebesar Rp1.222.000 per gram pada Kamis (28/3/2024).

Sementara itu, harga jual kembali (buyback) emas batangan pada Jumat berada pada kisaran Rp1.141.000 per gram. Transaksi penjualan kembali emas batangan ini dikenai potongan pajak sesuai dengan ketentuan dalam PMK No. 34/PMK.10/2017. Penjualan kembali emas batangan ke PT Antam Tbk dengan nominal di atas Rp10 juta akan dikenai PPh 22 sebesar 1,5 persen untuk pemegang NPWP dan 3 persen untuk non-NPWP. Potongan pajak atas transaksi buyback akan langsung dipotong dari nilai total buyback.

Di bawah ini adalah daftar harga pecahan emas batangan yang tercatat di Logam Mulia Antam pada Jumat:

Baca Juga: Syarat Mudah, KUR BRI 2024 Cair Lagi hingga RpRp165 Triliun untuk Tambah Modal Usaha UMKM di Bulan Ramadhan

Harga emas 0,5 gram: Rp674.500

Harga emas 1 gram: Rp1.249.000

Harga emas 2 gram: Rp2.438.000

Harga emas 3 gram: Rp3.632.000

Harga emas 5 gram: Rp6.020.000

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x