BAGIKAN BERITA – Untuk mempererat hubungan baik dan kebersamaan, PT Len Industri (Persero), sebagai induk holding BUMN industri pertahanan DEFEND ID, mengadakan acara buka puasa bersama dan memberikan santunan kepada 10 yayasan yatim dan dhu’afa di Bandung. Acara tersebut berlangsung di Graha Len Bandung pada Rabu, 27 Maret 2024.
Acara tersebut dihadiri oleh para pimpinan PT Len Industri (Persero), termasuk Direktur Keuangan, Manajemen Risiko, dan SDM, Direktur Operasi, serta Direktur Teknologi dan Manajemen Portofolio. Turut hadir pula jajaran direksi anak perusahaan Len, Eselon 1 dan Eselon 2 Len, perwakilan IKL Len, karyawan Len dan Len Industri Company, serta perwakilan dari DKM Masjid Al-Aqsho, 10 yayasan yatim dan dhu’afa penerima santunan, dan media Jawa Barat.
Dalam sambutan yang disampaikan oleh Direktur Operasi Len Tazar Marta Kurniawan mewakili Direktur Utama Len Bobby Rasyidin, pentingnya puasa dan berkah yang besar bagi mereka yang tetap produktif selama bulan suci tersebut ditekankan. Beliau menyampaikan bahwa bulan puasa bukanlah halangan untuk tetap bekerja dan berdakwah, sebagaimana yang dilakukan oleh Rasulullah SAW.
“Bulan puasa bukan menjadi penghambat bagi kita untuk tetap produktif. Rasulullah SAW tetap giat bekerja dan berdakwah, walaupun dalam keadaan puasa. Rasulullah SAW tetap giat bekerja dan beraktivitas walaupun dalam keadaan sedang berpuasa. Semoga santunan yang Len berikan hari ini dapat memberi manfaat kepada 10 Panti Yatim dan Dhu’afa yang hadir. Semoga agenda ini dapat kita laksanakan di tahun-tahun berikutnya,’’ papar Tazar.
Penyerahan santunan kepada yayasan yatim dan dhu’afa ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahun oleh DKM Al-Aqsho Len, dengan dukungan dan kerjasama dari seluruh pihak terkait.
Pada Ramadhan tahun ini, PT Len Industri (Persero) melalui DKM Al-Aqsho memberikan santunan kepada 10 yayasan yatim dan dhu’afa, antara lain Yayasan Darul Salam Al-Mubarokah, Yayasan Lidzikri, Panti Asuhan Penghafal Al Qur’an Amal Mulia, Yayasan Permata Insani Bandung, dan lain sebagainya.
Selain penyerahan santunan, acara tersebut juga menampilkan tausiyah yang membahas tentang akhlak, transformasi diri, dan adaptasi ketangkasan yang disampaikan oleh Ustad Kana atau Prof. Dr. H. M. Kana Sutrisna Suryadilaga, M.M., M. Ag., M. Psi., sebagai pendiri dan pelatih PT. QLM Nurani Bangsa. Acara diakhiri dengan berbuka puasa bersama.***