Profil Elly Kasim, Penyanyi Legendaris Indonesia yang telah Merilis Lebih dari 100 Album Solo sejak Tahun 1961

- 25 Agustus 2021, 14:03 WIB
Profil penyanyi legendaris Elly Kasim yang meninggal dunia, Rabu 25 Agustus 2021.
Profil penyanyi legendaris Elly Kasim yang meninggal dunia, Rabu 25 Agustus 2021. /Instagram @ellykasim.ek

BAGIKAN BERITA – Dunia hiburan tanah air kembali berduka dengan meninggalnya penyanyi legendaris Elly Kasim pada Rabu 25 Agustus 2021.

Kabar meninggal Elly Kasimtersebar lewat pesan yang di kalangan awak media.

"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Al fatihah. Musisi Legenda dan Pahlawan Budaya Indonesia yang kami cintai. Elly Kasim binti Ali Umar. Pada hari Rabu tanggal 25 Agustus 2021, Pukul. 3:48 pagi di RS. MMC - Kuningan," demikian bunyi pesan di WhatsApp.

Baca Juga: Youtuber Muhammad Kece Ditangkap di Bali dan Dijadikan Tersangka Penistaan Agama Islam

Elly merupakan penyanyi kawakan yang sering menyanyikan lagu-lagu minang. Semasa berkarya, dia telah merilis lebih dari 100 Album solo.

Elly Kasim lahir di Kabupaten Agam, Sumatera Barat pada 27 September 1944. Dia mengusung genre musik pop Minang, Elly Kasim yang mulai menyanyi tahun 1960.

Selain bernyanyi, dia juga memiliki bisnis wedding organizer khusus adat Minang, dengan label Elly Kasim Collection.

Baca Juga: Daftarkan Diri ke DTKS Kemensos dan Login cekbansos.kemensos.go.id Agar Mendapatkan Bansos serta Beras 10Kg

Di tahun 1961, dia merilis lagu pertama berjudul "Mayang Taurai".

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x