Girlgroup Baru SM Entertainment Berhasil Pecahkan Rekor dari BTS Hanya dalam 18 Hari Semenjak Debut

- 20 Januari 2022, 21:30 WIB
Karina aespa dan Jimin BTS.
Karina aespa dan Jimin BTS. /

BAGIKAN BERITA - BTS kini jadi grup Kpop nomor 1 yang banyak dikenal dan memiliki banyak penggemar di seluruh dunia.

Mengawali tahun baru 2022, agensi SM Entertainment debutkan sebuah girlgroup baru bernama GOT The Beat.

GOT (Girls On Top) The Beat debut di awal bulan Januari 2022 dengan lagu berjudul Step Back dan pecahkan rekor dari BTS.

Baca Juga: Tanpa 2 Syarat Ini, Alumni Kartu Prakerja Bisa Dapatkan Akses KUR BRI 2022 Rp10 Juta di Kredit Super Mikro

GOT The Beat merupakan girlgroup baru project SM Entertainment yang terdiri dari 7 member didalamnya.

7 member GOT The Beat yaitu BoA, Tayeon dan Hyoyeon SNSD, Seulgi dan Wendy Red Velvet, kemudian Karina dan Winter aespa.

Untuk pertama kalinya, BoA yang biasanya menyanyi solo mencoba tergabung menjadi member grup melalui project ini.

Project girlgroup berisikan member idol dari grup terbaik SM Entertainment ini digadang akan menjadi sukses.

Baca Juga: Chen EXO Bahagia atas Kelahiran Anak Kedua, Namun Tuai Kontroversi di Kalangan Penggemar terkait Nasib di Grup

Tetapi ternyata GOT The Beat alami sejumlah kontroversi mulai dari lirik lagu yang dinilai merendahkan wanita.

Selain itu perbedaan penampilan antara semua member juga jadi sorotan, karena member GOT The Beat terdiri dari penyanyi senior dan junior artis SM Entertainment.

Winter aespa mendapatkan kontroversi karena ekspresinya yang kaku ketika berbagi panggung dengan seniornya.

Meski begitu, GOT The Beat ternyata berhasil meraih prestasi salah satunya memecahkan rekor yang sebelumnya didapat oleh BTS.

Baca Juga: Syarat Ini Tak Boleh Dilupakan saat Pengajuan KUR BRI, Pinjaman hingga Rp500 Juta, Login kur.bri.co.id

Video penampilan GOT The Beat dengan lagu Step Back berhasil menjadi trending nomor satu di sejarah YouTube Korea.

Video penampilan GOT The Beat berhasil menjadi trending nomor satu selama 16 hari berturut-turut.

Membuat rekor baru jadi video nomor satu trending terlama di YouTube Korea setelah sebelumnya rekor ini ditempati oleh MV BTS dengan lagu Butter.

Baca Juga: Kalahkan Jennie BLACKPINK, Dancer Ini Terpilih Jadi Inspirasi Make Up di Kalangan Generasi MZ

Sebagian besar netizen cukup terkejut dengan GOT The Beat yang berhasil mendapat prestasi di YouTube yang rekor tersebut dianggap sebagai 'rumah' BTS.

Beberapa penggemar BTS juga bahkan ungkap ketidaksenangannya karena banyak yang membandingkan rekor YouTube GOT The Beat dengan BTS.

Sebagian penggemar juga menilai untuk tidak perlu membandingkan prestasi antar grup karena masing-masing setiap grup pasti telah berusaha melakukan yang terbaik dengan penampilannya.***

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: kbizoom.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x