Profil Lala Tangerang Selatan, Ternyata Anak Penyanyi Elyn Munchen yang Sakit Stroke, Begini Nasibnya Sekarang

- 28 September 2022, 13:25 WIB
Profil dan Biodata Lala Tangerang Selatan peserta Dangdut Academy 5 Indosiar.
Profil dan Biodata Lala Tangerang Selatan peserta Dangdut Academy 5 Indosiar. /tangkap layar vidio.com

BAGIKAN BERITA –Dangdut Academy 5 Indosiar semakin seru dan sengit setelah masuk ke babak Top 24 Konser dan Result Show.

Salah satu peserta yang dijagokan di babak Tops 24 ini salah satunya, Lala dari Tangerang Selatan.

Lala memiliki keunggulan tersendiri dan suara khas yang membuatnya menjadi nilai plus dibanding peserta lainnya.

Lala Tangsel ternyata anak dari penyanyi Elyn Munchen yang sangat terkenal di wilayah Jabotabek.

Lala Tangsel memiliki suara yang khas yang tak dimiliki oleh orang lain. Menurut Lesti Kejora, suara Lala kecil tipis tapi bisa nada tinggi dengan baik.

Baca Juga: Sinopsis Bintang Samudera, Rabu 28 September 2022, Dokter Andra Jadi Korban Gempa Bumi, Begini Sikap Nagita

Motivasi Lala mengikuti Dangdut Academy 5 Indosiar adalah karena ingin membanggakan kedua orang tuanya.

Apalagi, saat ini Sang Ibu yakni Elyn Munchen tengah sakit stroke sejak 2018 lalu. Lala ingin mengikuti jejak ibunya yang sangat terkenal.

Lala memiliki nama lengkap Firdah Nadilatussaqinah dan sudah aktif bernyanyi sejak kecil.

Ayah Lala merupakan sosok lelaki pekerja keras. Sejak Elyn Munchen sakit, ayah lala banting setir dia jadi penjual sate.

Kehidupan Lala sangat mengharukan, sebab sang ibu Elyn Munchen tiba-tba jatuh sakit terserang stroke saat manggung di tahun 2018.

Baca Juga: Profil dan Biodata Lala Tangsel, Anak Penyanyi Terkenal Elyn Munchen Lengkap dengan Motivasi Ikut DA 5

Lala berhasil mendapatkan golden ticket saat audisi dan kini masuk ke babak Final Audition Dangdut Academy 5 Indosiar.

Lala memiliki suara suara yang bagus dan karakter kuat sehingga para juri menyatakan “yes”.

Elyn Munchen sendiri artis dangdut yang sangat terkenal di wilayah Jabodetabek. Job manggungnya sangat padat dan memiliki bayaran mahal.

Di tahun 2014 Elyn Munchen pernah mengikuti ajang D’Terong Show Indosiar dan berhasil mendapatkan peringkat teratas kala itu.

Baca Juga: Yadi Tampil Malam Ini di Grup 2 Top 24 DA 5, Ini Profil dan Biodata Lengkap dengan Umur dan Perjalanan Karir

Elyn Munchen juga memiliki single hits dangdut di antaranya Getah Cinta, Gak Bisa Bobo, Kepastian, hingga terbaru Cekidot.

Namun sayang, karir Elyn Munchen sebagai bintang besar di wilayah Jabodetabek harus runtuh karena sakit.

Elyn terserang penyakit Stroke pada 2018 lalu yang membuat karirnya runtuh seketika.

Kini, Elyn Munchen hanya bisa terbaring di atas tempat tidur dengan kondisi yang memprihatinkan

Baca Juga: Persib Vs Persija: David da Silva Sudah Tak Sabar Hadapi Macan Kemayoran di Liga 1

Seolah ingin meneruskan karir ibunya yang tiba-tiba hancur, Lala mencoba peruntungan di dunia dangdut.

Lala pun bernyanyi dari panggung ke panggung di usianya yang masih sangat muda. Dan kini, Lala mencoba keberuntugannya dengan mengikuti Dangdut Academy 5 Indosiar.

Lala yang berusia masih sangat muda, berhasil membuat juri Dangdut Academy seperti Dewi Perssik dan Nassar Sungkar tertarik.

Dalam audisi Dangdut Academy, Lala menyanyikan lagu “Ditikam Asmara” dengan penuh penghayatan.

Baca Juga: Profil Ica Pinrang, Anak Pencuci Piring Lolos Dangdut Academy 5 Indosiar Top 24, Tak Malu Punya Ayah Buruh

Dewi Perssik mengatakan, selain suara yang bagus, Lala juga sudah sangat matang dan memiliki teknik vokal yang baik.

Lolosnya Lala audisi Dangdut Academy 5 Indosiar membawa harapan baru bagi keluarganya yang kini tengah keulitan.

Lala mengatakan, dia ingin membanggakan sang ibu yang kini hanya bisa tertidur di atas kasur tanpa bisa berbuat apa-apa.***

Editor: Ahmad Taofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x