5 Fakta Menarik Oh Sehun EXO yang Perankan Go Yoo di Drakor All That We Loved

- 15 Juni 2023, 09:00 WIB
Oh Sehun Pemeran Go Yoo di All That We Loved Drakor On Going Viral.
Oh Sehun Pemeran Go Yoo di All That We Loved Drakor On Going Viral. /Soompi

Sebagai anggota termuda di antara 12 anggota lainnya, Sehun dipercayakan menjadi lead dancer dan lead rapper di EXO.

  1. Langsung jadi aktor sejak debut di EXO

Sejak debut di EXO, Sehun langsung memulai karier menjadi aktor sebagai cameo di berbagai drama korea.

Beberapa di antaranya seperti "To the Beautiful You" (2012) bersama EXO, lalu dalam drama komedi "Royal Villa" (2013), Sehun bersama Chanyeol jadi cameo sebagai pengunjung club.

EXO juga punya drama web series sendiri yang judulnya "EXO Next Door" (2015), dalam drama ini Sehun berakting jadi sahabat dari komedian Lee Kwang Soo.

Terbaru pada 2021, Sehun juga sempat beradu akting dengan aktris kenamaan Song Hye Kyo di drama "Now We are Breaking Up".

  1. Aktif jadi model

Tidak hanya jago di bidang musik dan aktor, Sehun juga aktif menjadi model. Ia telah menjadi wajah untuk berbagai majalah fesyen global seperti Marie Claire, GQ, Vogue, SuperElle, Esquire, dan Leon.

Ia pun terhitung berpengaruh di dunia fesyen dan permodelan sehingga pada 2017 dan 2018 ia didapuk sebagai "Best Dressed Man" saat menghadiri ajang fesyen show Louis Vuitton di Paris, Prancis.

  1. Miliki sub unit rapper berbakat

Bersama dengan Park Chanyeol, Sehun mengisi subunit dari EXO yaitu EXO SC. Keduanya merilis mini album perdana mereka di 2019 berjudul "What a Life".

Dalam waktu singkat yaitu setahun, keduanya pun menghadirkan album penuh pertamanya "1 Billion Views".

Album berisi sembilan lagu ini menjadi salah satu album duo paling laris di Korea.

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah