HP Samsung Galaxy A21S, Fitur Canggih dengan 4 Kamera dan Baterai Besar Serta Harganya Murah

- 2 September 2020, 10:40 WIB
HP Samsung Galaxy A21s
HP Samsung Galaxy A21s /Samsung.com/

Tidak hanya menarik di sektor dapur pacunya, Galaxy A21s juga punya catu daya berkapasitas jumbo. Samsung melengkapinya dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh. Selain itu, baterai tersebut juga bisa diisi ulang lewat port USB Type-C dengan pengisian cepat 15W.

Berbicara mengenai memorinya, Galaxy A21s yang datang ke Indonesia ada dua varian, yakni RAM 3 GB dengan penyimpanan internal 32 GB dan RAM 6 GB dengan penyimpanan 64 GB. Media penyimpanannya juga dapat diperluas hingga 512 GB menggunakan kartu microSD

Baca Juga: Murah Banget, Harga HP Redmi Note 9 Cuma Rp.1 Jutaan, Ini Kelebihan dan Spesifikasinya


Sementara itu untuk segi desain, Samsung Galaxy A21s tampak berbeda dari pendahulunya, Galaxy A20s. Galaxy A21s kini telah dibekali layar PLS TFT dengan ukuran diagonal 6,5 inci dan memiliki resolusi HD+. Samsung juga mempercantik layar smartphone ini dengan punch-hole (Infinity-O) yang juga menjadi “rumah” kamera depan.

Selanjutnya di bagian pungungnya yang terbuat dari plastik polikarbonat, terdapat empat buah kamera yang disusun seperti huruf “L” dan ditampung dalam satu modul berbentuk persegi. Keempat kamera belakang yang disematkan ke dalam smartphone ini juga sudah dilengkapi sebuah LED flash.

Untuk keamanan, Samsung masih membekali Galaxy A21s dengan pemindai sidik jari konvensional di bagian belakang perangkat. Smartphone dengan dimensi 163,7 x 75,3 x 8,9 mm dan bobot 192 gram ini datang dengan tiga pilihan warna, yakni Hitam, Putih dan Biru.

Baca Juga: BLACKPINK dan BTS Siap Berebut Nominasi di BreakTudo Awards dan MTV Miaw, Ini Link Vote nya

Harga Samsung Galaxy A21s
Bagi kalian yang tertarik membeli Galaxy A21s, smartphone ini sudah tersedia secara flash sale di sejumlah e-commerce ternama di Indonesia, seperti Tokopedia, Lazada, JD.ID, Shopee, Blibli, hingga Dinomarket.

Mengenai harganya, Samsung Galaxy A21s untuk varian RAM 3 GB dan ROM 32 GB ditawarkan dengan harga Rp2,5 juta dan konsumen bisa mendapatkan SD Card 32 GB secara cuma-cuma. ***

 

Halaman:

Editor: Hendra Karunia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x