Bisa Dapat Pinjaman hingga Rp50 Juta dari KUR BRI, Daftar Online Tanpa Ribet hanya Menggunakan HP di Rumah

- 5 Oktober 2021, 12:05 WIB
Ilustrasi uang untuk modal usaha. Jika ingin tambahan modal, masyarakat bisa mengajukan KUR ke Bank BRI.
Ilustrasi uang untuk modal usaha. Jika ingin tambahan modal, masyarakat bisa mengajukan KUR ke Bank BRI. /Pikiran Rakyat

Salah satu bank milik negara yang menyalurkan KUR kepada para UMKM yakni Bank BRI. Untuk plafond-nya sendiri, nasabah bisa mendapatkan hingga Rp50 juta.

Sementara suku bunga KUR Mikro pun sangat rendah, yakni hanya 6%pa. Bahkan Menteri Menko Perekonomian RI Airlangga Hartarto menyebutkan bahwa bunga KUR Mikro hanya sebesar tiga persen.

Untuk jangka waktu pinjaman, nasabah pun diberikan keringanan yakni bisa mencicil antara 12 bulan, 18 bulan hingga 24 bulan.

Yang lebih menarik, pengajukan KUR Mikro dibebaskan dari biaya administrasi dan provisi.

Baca Juga: Elsa Terkejut Mengetahui jika Jessica Sepupu Andin, Begini Reaksinya di Ikatan Cinta

Berikut persyaratan pengajuan KUR Mikro BRI melalui platform kur.bri.co.id:

1. Individu (perorangan)

2. Memiliki usaha yang telah berjalan minimal 6 (enam) bulan

3. Menjalankan usahanya di salah satu platform e-commerce (misal Shopee, Tokopedia dll) dan/atau penyedia ride hailing (Gojek atau Grab)

4. Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan Kartu Kredit

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: ANTARA kur.bri.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x