Ikuti Cara Ini untuk Pengajuan KUR BSI, Rp50 Juta Bisa Cair Tanpa Bunga untuk Modal Usaha UMKM

- 16 Maret 2022, 22:00 WIB
Pengajuan modal usaha UMKM Rp50 juta tanpa sistem bunga di KUR BSI.
Pengajuan modal usaha UMKM Rp50 juta tanpa sistem bunga di KUR BSI. /facebook Bank BSI

BAGIKAN BERITA - Ikuti cara ini untuk bisa cairkan modal usaha UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) Rp50 juta di Kredit Usaha Rakyat (KUR) BSI.

Bank Syariah Indonesia (BSI) berikan UMKM akses pinjaman modal usaha tanpa bunga hingga Rp50 juta di KUR BSI.

Bank BSI tidak terapkan sistem bunga untuk program pembiayaan KUR BSI, untuk itu, calon nasabah bisa langsung ke kantor cabang BSI untuk daftar pengajuan.

Baca Juga: Tidak Ribet Daftar KUR BNI Online Tanpa Antri di Bank, Pengajuan hingga Rp50 Juta Bisa Tanpa Jaminan

Pengajuan pinjaman KUR BSI bisa juga dilakukan dengan cara daftar online di www.bankbsi.co.id atau melalui aplikasi BSI Mobile di smartphone anda.

Meski begitu untuk lebih jelas bagaimana skema KUR BSI tanpa sistem bunga atau anti riba, sebaiknya daftar langsung ke kantor cabang BSI terdekat.

Bank Syariah Indonesia (BSI) adalah lembaga keuangan yang merupakan gabungan dari sejumlah bank syariah milik negara di Indonesia.

Merupakan penggabungan dari beberapa lembaga keuangan syariah, bank BSI mulai resmi didirikan pada 1 Februari 2021 yang juga bertepatan dengan tanggal 19 Jumaidil Akhir 1142 H.

Baca Juga: Ada Rejeki hingga Rp50 Juta dari KUR BRI untuk Modal Usaha UMKM, Mudah Cara Daftar dan Pencairannya

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: ANTARA bankbsi.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x