Untuk Perempuan Mandiri, Pinjaman Modal Usaha hingga Rp25 Juta Tanpa Agunan dari PNM Mekaar Plus Mudah Didapat

- 13 April 2022, 06:14 WIB
Ilustrasi uang. UMKM perempuan bisa mendapatkan pinjaman modal usaa hingga Rp25 juta tanpa jaminan.
Ilustrasi uang. UMKM perempuan bisa mendapatkan pinjaman modal usaa hingga Rp25 juta tanpa jaminan. /Pixabay.com/

BAGIKAN BERITA – Perempuan pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) diberikan kesempatan besar untuk lebih maju dengan pinjaman modal tanpa jaminan.

PT Permodalan Nasional Madani (PNM) melalui program PNM Mekaar Plus, memberikan pinjaman modal usaha hingga Rp25 juta.

PNM Mekaar Plus merupakan lanjutan dari PNM Mekaar, dimana kelimpok usaha perempuan yang berhasil diberikan tambahan limit pinjaman.

Cicilan ringan dan tanpa agunan menjadi kunggulan PNM Mekaar dibandingkan program pinjaman modal kerja lainnya.

Baca Juga: Cara dan Syarat Pengajuan KUR BNI 2022, Plafon Mikro Rp50 Juta Bisa Daftar Online di Situs Resmi

Selain itu, ada bimbingan usaha agar nasabah PNM Mekaar bisa terus berkembang dan memiliki daya saing.

Sejak diluncurkan pada 2015, PNM telah banyak membantu kaum perempuan untuk mengembangkan usahanya dengan memberikan pinjaman tanpa jaminan atau agunan.

Modal awal yang diberikan yakni Rp2 juta. Jika usahanya sudah berkembang, bisa ditambah hingga Rp5 juta.

Untuk cicilannya, diringankan juga. Nasabah hanya perlu mengangsur selama 25 hingga 50 minggu.

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: pnm.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x