Rekomendasi 7 Drakor yang Dibintangi Cha Eun Woo, Mas Tampan Member Boygroup ASTRO dan S.O.U.L

- 23 Desember 2021, 17:00 WIB
7 drakor rekomendasi yang dibintangi Cha Eun Woo.
7 drakor rekomendasi yang dibintangi Cha Eun Woo. /Soompi

Drakor My ID Is Gangnam Beauty adalah drakor pertama Cha Eun Woo dimana ia menjadi peran utama karakter pria dalam drakor.

Mengisahkan tentang Kang Mi Rae (Im Soo Hyang) yang selalu merasa tidak percaya diri dengan penampilannya hingga akhirnya memutuskan untuk lakukan operasi plastik.

Mi Rae kemudian memasuki hari pertama sebagai mahasiswi dan disana ia tidak sengaja bertemu dengan Do Kyung Suk (Cha Eun Woo).

Keduanya merupakan teman sekolah, Kyung Suk langsung mengenali Mi Rae walau penampilan Mi Rae sudah berbeda setelah operasi plastik.

Baca Juga: Doa Saat Musim Hujan Lengkap Beserta Artinya, Untuk Menghindari Bencana dan Mendapat Keberkahan

4. TOP Management

TOP Management adalah drakor yang diadaptasi dari web novel berjudul sama yang menceritakan Eun Sung (Seo Eun Soo) yang bekerja sebagai manager idol di suatu agensi hiburan.

Ia memiliki kemampuan untuk melihat ke masa depan dan menggunakannya untuk melihat apakah grup idol yang ia pegang bisa sukses atau tidak.

Cha Eun Woo berperan sebagai Yeon Woo, anggota idol grup S.O.U.L beranggotakan 4 orang dengan Eun Sung sebagai manager mereka.

Cha Eun Woo bisa menggambarkan peran dengan baik sebagai anggota idol dimana ia pun pernah merasakan sulitnya menjadi trainee idol.

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: Soompi Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x