Audisi Online Junior MasterChef Indonesia 2022 Tinggal 6 Hari Lagi, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

- 10 Mei 2022, 13:49 WIB
Simak syarat dan tata caranya, audisi online Junior MasterChef Indonesia 2022 hanya tersisa 6 hari lagi.
Simak syarat dan tata caranya, audisi online Junior MasterChef Indonesia 2022 hanya tersisa 6 hari lagi. /Instagram @juniormasterchefina

BAGIKAN BERITA – Audisi online Junior MasterChef Indonesia 2022 kini tinggal tersisa 6 hari lagi, yuk simak syarat dan cara pendaftarannya sebelum terlambat.

Audisi online Junior MasterChef Indonesia 2022 masih terbuka untuk setiap anak yang memiliki keahlian memasak dan ingin mengasah kemampuannya di gallery Junior MasterChef Indonesia.

Namun untuk mendaftar sebagai peserta Junior MasterChef Indonesia sudah tidak lama lagi karena audisi online akan dibuka hingga tanggal 15 Mei.

Baca Juga: Modal Usaha hingga Rp500 Juta Bisa Cair dari KUR Mandiri! Simak Ketentuannya

Oleh karena itu bagi anda yang belum mendaftar ayo segera daftarkan diri anda melalui audisi online Junior MasterChef Indonesia dengan syarat dan tata cara yang telah ditentukan.

Bagi anak-anak yang berusia 7 sampai 13 tahun, mereka bisa mendaftar audisi online Junior MasterChef Indonesia 2022 dengan syarat dan cara pendaftaran berikut ini.

Syarat mengikuti audisi online Junior MasterChef Indonesia 2022:

Baca Juga: Kisi-Kisi Materi Tes Seleksi TKD dan Core Values BUMN Tahun 2022, Pelajari Sekarang Juga Agar Tes Lancar!

  1. Anak laki-laki atau perempuan berusia 7 – 13 tahun
  2. Warga Negara Indonesia
  3. Orang Tua/wali dan calon peserta sudah melakukan vaksinasi dosis ke-dua
  4. Memiliki hobi atau kecintaan terhadap memasak
  5. Video tidak boleh mengandung SARA, pornografi, kekerasan verbal dan fisik juga tidak menyebarkan ujaran kebencian dan harus orisinil (bukan karya milik orang lain)
  6. Beri judul semenarik mungkin ditambah hastag #onlineauditionjuniormci3
  7. Video yang diunggah berdurasi maksimal 5 menit (maksimum ukuran 500 MV/video)

Baca Juga: UPDATE, Syarat dan Cara Daftar KUR di Bank BRI, BNI serta Mandiri Mei 2022, Pinjaman hingga Rp50 Juta

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: Instagram @juniormasterchefina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x