Profil dan Biodata Afan DA 5 Anak Aan KDI, Lengkap dengan Tanggal Lahir, Usia, Hobi dan Makanan Kesukaan

- 14 Oktober 2022, 17:45 WIB
Afan peserta Dangdut Academy 5 Indosiar.
Afan peserta Dangdut Academy 5 Indosiar. /instagra, @da5_afan

BAGIKAN BERITA – Berikut profil Afan peserta Dangdut Academy (DA) 5 Indosiar yang tampil di babak Top 24 malam ini.

Afan menjadi peserta yang banyak difavoritkan karena memiliki wajah tampan serta suara sangat bagus.

Afan memiliki nama lengkap Ahmad Afan Khadafi, merupakan anak dari penyanyi jebolan kontes KDI yaitu Aan.

Langkah Afan menuju Top 24 sangatlah mulus, karena sejak babak audisi bertemu para juri, Afan sudah menarik perhatian.

Baca Juga: Hampir Jadi Janda, Lesti Kejora Damai dan Cabut Laporan KDRT Rizky Billar, Netizen Kesal Merasa Kena Prank

Di babak Final Audition dan Fifty-Fifty, Afan juga selalu menampilkan yang terbaik sehingga dia kerap mendapatkan standing ovation (SO).

Reza Zakarya menilai, saat audisi sudah memprediksi Afan akan jadi idola baru. “Dari awal audisi, Eza sudah mepediksi kalau Afan ini akan menjadi idola baru di musik Dangdut,” ungkap Reza.

Bahkan, Reza menuturkan saat Afan bernyanyi tak pernah lepas dipandangi oleh Sridevi dan Nayla.

Menurut Reza, Sridevi dan Nayla selalu tersenyum saat menyaksikan Afan bernyanyi di panggung.

Baca Juga: Mahasiswi IPB Hanyut, Ridwan Kamil Teringat Eril: Saya Pernah Mengalami Musibah Serupa ini

Afan memiliki suara yang bagus ditunjang dengan wajah yang tampan menjadikannya paket komplit.

Sementara itu, Soimah mengatakan suara Afan sudah cukup bagus. Namun, dia masih meragukan range vocalnya.

Soimah menantang Afan untuk memawakan lagu yang bernada tinggi, apakah dia bisa atau tidak.

Sementara itu, Nassar mengaku menyukai Afan karena pembawaannya saat bernyanyi yang santai.

Baca Juga: Kondisi Fisik Pemain Persib Lebih Baik, Luis Milla Optimis Tatap Liga 1 2022-2023

Menurut Nassar, Afan bernyanyi tanpa beban sehingga penonton bisa menikmati saat Afan di atas panggung.

Tak hanya itu, Afan juga murah senyum. Menurut dia, Afan saat bergaya seperti “Playboy Buaya”.

Berikut Biodata Afan Dangdut Academy di Top 24.

Nama lengkap: Ahmad Afan Khadafy

Nama Panggung:  Afan

Tempat Tanggal Lahir: Surabaya, 9 September 2008

Umur: 14 tahun

Agama: Islam

Baca Juga: Akhirnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo Buka Suara Terkait Penangkapan Kapolda Jatim Teddy Minahasa

Asal: Jakarta Barat

Instagram: @afan_aan_Official

Hobi: Menyanyi

Makanan Kesukaan: Seafood

Minuman Kesukaan: Jus Alpukat

Orangtua:  Aan KDI dan Farhana.***

Editor: Ahmad Taofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x