Rizal Ramli Tertawakan Menkeu Sri Mulyani, Sebut Prediksi Halusinasi: Sejak Dua Tahun Lalu Kebanyakan Meleset

- 7 Mei 2021, 07:36 WIB
Mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli.
Mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli. /Foto: Instagram / @rizalramli.official/

BAGIKAN BERITA - Pakar ekonomi Rizal Ramli menanggapi pernyataan Menteri Keuangan Sri Mulyani yang mengatakan pertumbuhan ekonomi kuartal I 2021 akan positif. 

Mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman RI ini mengatakan, bahwa prediksi-prediksi Sri Mulyani selalu meleset. 

Menurutnya, sejak dua tahun terakhir ini, prediksi Sri Mulyani tentang pertumbuhan ekonomis selalu melenceng. 

Baca Juga: Selamat Jalan Selamanya, Istri Musisi Bebi Romeo, Meisya Siregar Sampaikan Kabar Duka Wafatnya Raditya Oloan

"Prediksi-prediksi makro SMI sejak 2 tahun yang lalu kebanyakan meleset, terbalik," tulis Rizal Ramli di akun Twitter pribadinya @RamliRizal disertai emoticon tertawa pada Kamis 6 Mei 2021. 

Cuitan Rizal Ramli yang menyindir Menteri Keuangan Sri Mulyani.
Cuitan Rizal Ramli yang menyindir Menteri Keuangan Sri Mulyani. @RamliRizal

Bahkan, Menko Perekonomian era Presiden Abdurrahman Wahid ini menyebut Sri Mulyani tidak konsisten. 

Menurutnya, mantan Direktur Bank Dunia tersebut selalu mengaku hati-hati, tapi kenyataannya malah ugal-ugalan. 

Baca Juga: Jadwal Acara Lengkap TV RCTI Jumat 7 Mei 2021: Ikatan Cinta, Hafidz Indonesia, Amanah Wali 5

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: Twitter @RamliRizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x