Inter Milan Kembali Menelan Kekalahan untuk Ketiga Kalinya di Liga Italia, Kali Ini Kalah 1-3 dari Udinese

- 18 September 2022, 22:48 WIB
Intermilan kalah dari Udinese 1-3 di liga italia
Intermilan kalah dari Udinese 1-3 di liga italia /Tangkap layar YouTube/Serie A/

BAGIKAN BERITA - Hasil akhir Liga Italia antara Inter Milan menghadapi Udinese, Inter harus mengakui ketangguhan Udinese setelah kalah 1-3.

Dengan hasil kekalahan ini, Inter Milan harus menelan kekalahan ketiga di Liga Italia musim ini saat menyerah dari Udinese dengan skor 1-3 pada laga pekan ketujuh di Stadion Friuli, Udine, Minggu.

Dalam laga tersebut Inter Milan sempat cetak gol terlebih dahulu setelah pemainnya Nicolo Barella di menit ke lima.

Baca Juga: Selamat, Timnas Indonesia Lolos Piala Asia U20 Usai Kalahkan Vietnam, Inilah Hasil Skor yang Menegangkan

Namun gol bunuh diri Milan Skriniar meruntuhkan mental para pemain Inter Milan sehingga Udinese berhasil cetak gol melalui gol-gol Jaka Bijol dan Tolgay Arslan.

Dengan kekalahan dari Udinese ini membuat Inter masih tertahan di posisi keenam klasemen sementara Liga Italia dengan hasil 12 poin.

Sementara itu Udinese naik ke puncak setelah mengumpulkan 16 poin.

Secara statistik Inter memiliki keunggulan penguasaan bola sebanyak 57 persen, tapi Udinese lebih agresif dalam melancarkan serangan lewat 20 percobaan tembakan yang mereka lepaskan sepanjang laga dan enam di antaranya tepat sasaran.

Baca Juga: Bisa Cair Rp100 Juta dari KTA BCA, Ini Cara dan Syarat Pengajuannya

Agresivitas Udinese sudah terlihat sejak serangan pertama mereka yang lahir dari kerja sama antara Sandi Lovric dan Gerard Deulofeu, meski belum membuahkan hasil.

Halaman:

Editor: Hendra Karunia

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x