Sampingkan Dulu Panggilan Negaranya, Kevin Mendoza Ingin Fokus Bela Persib Lawan Madura United

- 30 Mei 2024, 15:10 WIB
Penjaga gawang PERSIB, Kevin Mendoza/persib.co.id/Sutanto Nurhadi Permana/
Penjaga gawang PERSIB, Kevin Mendoza/persib.co.id/Sutanto Nurhadi Permana/ /

BAGIKAN BERITA - Sampingkan dulu panggilan negaranya, Kevin Mendoza ingin fokus bela Persib Bandung di final Liga 1 2023-2024 lawan Madura United.

Penjaga gawang Persib, Kevin Mendoza siap fokus untuk membela Persib melawan Madura United di leg kedua Liga 1 2023-2024 di Stadion Gelora Bangkalan, Jumat 31 Mei 2024.

Kevin Mendoza berharap Persib meraih hasil positif melawan Madura United agar bisa menjadi motivasi tambahan saat memperkuat negaranya di ajang kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Vietnam dan Indonesia.

Baca Juga: Mantan pemain Persib Ini, Nyatakan Pensiun di Laga Lawan PSIS Semarang

"Tentu saja, ini jadi dorongan motivasi yang besar. Saya sangat senang performa kami di sini," kata kiper kelahiran Denmark ini.

"Ini diharapkan bisa berlanjut di tim nasional dan kami bisa mendapat hasil positif. Tapi untuk saat ini, hanya Persib yang ada di pikiran saya," tambahnya.

Kiper berusia 29 tahun ini juga menjelaskan bahwa dirinya sangat senang bisa dipanggil Timnas Filipina melawan Vietnam pada 6 Juni 2024 di Hanoi dan Indonesia, 11 Juni 2024 di Jakarta.

Baca Juga: Pemain Sudah Siap Tempur, Persib Bidik Kemenangan Lawan Madura United

"Saya merasa sangat baik. Saya senang karena pada laga-laga sebelumnya saya berusaha untuk mendapat panggilan tim nasional Filipina," ujarnya.

Seperti diketahui Kevin mendoza dikontrak Persib Bandung selama 18 bulan, Kehadiran Mendoza tidak lepas dari peran Bojan Hodak sebagai pelatihnya saat sukses menukangi Kuala Lumpur City FC di Liga Malaysia.

Halaman:

Editor: Ali Bakti

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah