Inilah Syarat dan Cara Pengajuan Online KUR BRI, Pinjaman hingga Rp100 Juta Tanpa Jaminan dan Bunga 3 Persen

- 13 November 2021, 21:00 WIB
Ilustrasi UMKM, pinjaman hingga Rp100 juta dari KUR BRI tanpa jaminan dengan bunga 3 persen bisa diajukan online.
Ilustrasi UMKM, pinjaman hingga Rp100 juta dari KUR BRI tanpa jaminan dengan bunga 3 persen bisa diajukan online. /binus.ac.id

BAGIKAN BERITA – Fasilitas kredit usaha rakyat (KUR) yang diberikan pemerintah kepada masyarakat pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) kini lebih mudah didapat.

Melalui website resmi, para pelaku UMKM bisa mengajukan KUR ke PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk tanpa harus datang langsung ke bank.

Pinjaman yang bisa didapatpun lebih besar dari sebelumnya, yakni menjadi Rp100 juta.

Selain itu, ada fasilitas subsidi bunga dari pemerintah, yakni hanya 3 persen untuk KUR di bank milik negara seperti Bank Mandiri, BRI dan BNI mendorong peningkatan akses pembiayaan untuk para pelaku UMKM.

Baca Juga: Tak Capek Antre di Bank, Ini Cara Daftar KUR BRI secara Online, Ajukan Pinjaman hingga Rp50 Juta Bunga Rendah

Pelaku UMKM kini tak perlu lagi datang ke kantor cabang Bank BRI untuk mengajukan pinjaman kredit usaha rakyat (KUR).

Pasalnya, dengan website yang telah disediakan, yakni kur.bri.co.id, pelaku UMKM bisa mengajukan KUR dari rumah.

lengkapi syarat yang diperlukan agar pengajukan KUR ke bank BRI diterima dan bisa dicairkan.

BRI menyediakan website khusus untuk para calon debitur yang ingin mengajukan KUR, lengkapi syarat dan ikuti ketentuan agar proses pengajuan lancar.

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: ANTARA kur.ekon.go.id kur.bri.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x