Perempuan Bisa Punya Usaha dengan PNM Mekaar Plus, Dapatkan Dana Modal Tanpa Jaminan hingga Rp25 Juta

- 24 Desember 2021, 17:30 WIB
Ilustrasi uang rupiah. PNM Mekaar Plus berikan modal usaha hingga Rp25 juta tanpa jaminan.
Ilustrasi uang rupiah. PNM Mekaar Plus berikan modal usaha hingga Rp25 juta tanpa jaminan. /Pexels/ Ahsanjaya/

6. E-KTP dan surat lain

PT PNM memiliki dua program unggulan yaitu PNM Mekaar yang biasa dan PNM Mekaar Plus.

Program PNM Mekaar yang biasa memiliki limit pinjaman awal senilai Rp2 juta, bisa bertambah menjadi Rp5 juta jika usaha alami perkembangan dan angsuran lancar.

Sedangkan, PNM Mekaar Plus memiliki limit pinjaman senilai Rp15 juta, bisa bertambah jadi Rp25 juta dengan syarat yang sama seperti PNM Mekaar yang biasa.

Baca Juga: Bermodal Dokumen Ini, UMKM Bisa Dapatkan Modal Usaha Cair hingga Rp25 Juta dari KUR Mikro BTPN

Baik nasabah PNM Mekaar biasa ataupun nasabah PNM Mekaar Plus, keduanya akan dapatkan bimbingan atau pendampingan usaha yang sama dari PT PNM.

Dilansir dari Antara News, Arya Sinulingga dari Staf Khusus Menteri BUMN (Badan Usaha Milik Negara) mengatakan bahwa perempuan terutama ibu-ibu bisa lebih mandiri dengan program seperti PNM Mekaar yang berikan pinjaman modal usaha tanpa jaminan.

Bahkan bagi perempuan dan ibu-ibu yang belum pernah punya usaha sebelumnya juga punya peluang untuk membuat usaha asalkan bersedia mengikuti pelatihan atau bimbingan pendampingan usaha.

Sunar Basuki sebagai Direktur Kelembagaan dan Perencanaan PNM juga katakan bahwa tidak hanya bantuan non tunai, PT PNM juga akan berikan saluran subsidi bunga yang diperkirakan senilai Rp2 triliun untuk 5,3 juta nasabah di tahun 2022.

Ia juga katakan bahwa tahun 2022 nanti PT PNM tidak akan menyalurkan Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM), hal itu karena nantinya program BPUM akan diambil alih oleh pihak bank yang menyalurkan.

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: pnm.co.id ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x