Peduli Korban Gempa Bumi Cianjur, IOH Salurkan Bantuan kepada Masyarakat Terdampak

- 22 November 2022, 18:37 WIB
Pemberian bantuan melalui gugus tugas Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) yang dibentuk sesaat setelah terjadinya gempa di Cianjur dilakukan kepada wilayah terdampak yakni kampung Tegalega RT 01 dan RT02 RW07, Desa Limbangan Sari, Cianjur - Jawa Barat 21 November 2022 kemarin.
Pemberian bantuan melalui gugus tugas Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) yang dibentuk sesaat setelah terjadinya gempa di Cianjur dilakukan kepada wilayah terdampak yakni kampung Tegalega RT 01 dan RT02 RW07, Desa Limbangan Sari, Cianjur - Jawa Barat 21 November 2022 kemarin. /IOH

BAGIKAN BERITA – Gempa bumi yang mengguncang Kabupaten Cianjur membuat banyak pihak tertarik untuk mengulurkan tangan memberikan bantuan. 

Gempa Kabupaten Cianjur berkekuatan 5,6 magnitudo tersebut menghancurkan rumah, fasilitas umum, dan mengakibatkan ratusan korban jiwa. 

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) sebagai perusahaan yang memiliki kepedulian tinggi kepada masyarakat. 

IOh segera menyalurkan bantuan untuk meringankan beban mereka yang terdampak dengan memberikan makanan siap santap, logistik darurat, dan bantuan komunikasi gratis bagi masyarakat sekitar.

Baca Juga: Profil Eby Bima Dangdut Academy 5 Top 6, Berikut Biodata Lengkap dengan Usia, Prestasi dan Latar Keluarga

SVP–Head of Corporate Communications Indosat Ooredoo Hutchison, Steve Saerang, mengatakan pihaknya menyampaikan rasa prihatin sedalam-dalamnya kepada para korban bencana gempa bumi di Cianjur.

"Kami selalu berkomitmen untuk segera membantu masyarakat yang terkena dampak bencana di seluruh Indonesia," ujar Steve Saerang, Selasa 22 November 2022. 

Dia berharap bantuan ini dapat meringankan derita yang dialami masyarakat Cianjur dan menjadi inspirasi bagi pihak lain untuk turut menyalurkan bantuan. 

"Semoga keadaan segera membaik dan masyarakat dapat segera beraktivitas seperti sedia kala," tanbahnya. 

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x