Inilah Cara Mendaftarkan dan Proses Vaksinasi Covid-19 untuk Lansia

- 26 Februari 2021, 17:17 WIB
Inilah Cara Mendaftarkan dan Proses Vaksinasi Covid-19 untuk Lansia
Inilah Cara Mendaftarkan dan Proses Vaksinasi Covid-19 untuk Lansia /Dok. Humas Bandung/

 BAGIKAN BERITA-Vaksinasi COVID-19 tahap II untuk lansia telah dimulai. Sama seperti tahap sebelumnya, sistem vaksinasi untuk lansia dilakukan dengan sistem bottom up.

“Artinya para lansia mendaftarkan diri melalui link yang dikeluarkan oleh Kementerian Kesehatan,” ujar Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian (P2P) Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung, dr Rosye Arosdiani di sela-sela kegiatan vaksinasi tahap II untuk lansia di Rumah Sakit Al-Islam Kota Bandung, pada Jumat 26 Februari 2021.

Lansia yang akan divaksin covid-19 di Kota Bandung dapat mendaftarkan diri melalui link Bandung.kemkes.go.id.

Baca Juga: 7 Tips Menangani Sepeda Motor Setelah Terendam Banjir, Nomor 5 Paling Penting

Data yang harus dilengkapi diantaranya nomor induk kependudukan (NIK), nama, jenis kelamin, memilih fasilitas kesehatan untuk tempat vaksinasi, umur, tanggal lahir, alamat, hingga nomor telepon yang dapat dihubungi.

Data para pendaftar akan tercatat di Kementerian Kesehatan. Kemudian, Kemenkes akan memberikan datanya kepada dinas kesehatan di setiap kota/kabupaten.

Baru setelah itu data diolah kembali dan disampaikan kepada fasilitas kesehatan.

Baca Juga: SAH! Artis Lucky Hakim Dilantik Sebagai Wakil Bupati Indramayu, Ini 3 Pesan Ridwan Kamil: Jangan Korupsi

“Untuk peserta yang masuk tahap dua tetapi belum terdaftar, masih bisa melakukan pendaftaran. Kita ikuti sesuai dengan ketersediannya vaksin,” jelas Rosye.

Halaman:

Editor: Hendra Karunia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x