Profil dan Biodata Para Pemain Cinta Nikita, Ada Rizky Billar dan Nikita Willy sebagai Pemeran Utama

7 Januari 2021, 11:37 WIB
Poster mini seri Cinta Nikita yang dibintangi Nikita Willy dan Rizky Billar /Instagram/@cintanikita.sinemart

BAGIKAN BERITA - Sinetron Cinta Nikita telah tayang perdana, Rabu 6 Januari 2021 pukul 19.30 WIB di SCTV. 

Sinetron ini mengusung miniseri yang hanya akan tayang sebanyak 12 Episode saja. 

Dibintangi aktor dan aktris muda berbakat seperti Rizky Billar, Nikita Willy, Kevin Kambey, dan lainnya. 

Cinta Nikita menceritakan Laila (Nikita Willy) yang terkenal di kampung berkat vlog yang diunggahnya hingga orang-orang sekampung memanggilnya dengan nama Nikita (noNI iKI artis ibu koTA) membuka cerita sinetron Cinta Nikita.

Baca Juga: 7 Cara Merawat Organ Tubuh Ginjal Agar Kita Tetap Sehat, Nomor 4 Sangat Penting Loh

Suatu ketika Laila pergi merantau ke Jakarta bekerja menjadi asisten rumah tangga di sebuah rumah mewah milik seorang ibu dengan tiga orang anak. Anak pertamanya bernama Erik (Kevin Kambey) yang telah menikah, begitu juga dengan Tasya (Imaz Fitria) yang telah memiliki seorang suami. Sementara anak bungsunya, Tirta (Rizky Billar) baru saja ditinggalkan oleh kekasihnya.

Berikut profil dan biodata para pemain Cinta Nikita :

1. Nikita Willy 

Nikita memulai karier di dunia hiburan Indonesia sebagai bintang tamu di sinetron Jin dan Jun, saat usianya masih 6 tahun. Ia mulai dikenal publik, ketika berperan dalam sinetron Roman Picisan bersama Evan Sanders. Selain itu, ia juga mulai merambah ke dunia menyanyi.

Nikita merupakan sulung dari dua bersaudara. Nama adiknya ialah Winona Willy. Orangtuanya yang memiliki keturunan Minang bernama Yora Febrine dan Henry Willy.

Memiliki nama lengkap Nikita Purnama Willy lahir di Jakarta, 29 Juni 1994 (umur 26 tahun). 

Baca Juga: Luar Biasa! Inilah Alasan Doa seorang Ibu akan Dikabulkan oleh Allah SWT

2. Rizky Billar 

Memiliki nama lengkap Muhammad Rizky Billar. Dia lahir di Medan, 12 Juli 1995 (umur 25 tahun). 

Lahir dari ayah benama Daniel Eddy dan ibu bernama Rosmala Dewi, Rizky Billar yang terlahir menjadi anak terakhir dari 6 bersaudara ini memulai karirnya di dunia permodelan, walaupun pada awalnya ia bercita-cita untuk menjadi seorang atlet sepak bola yang sempat masuk untuk menjalani pelatihan di KONI Medan.

Namun, takdir lebih berpihak menjadikannya sebagai seorang pekerja seni, karena ia masuk dan menjadi juara 1 di kontes Aneka Yess! tahun 2011, membukakan peluangnya untuk memasuki dunia hiburan.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Indosiar Hari Kamis 7 Januari 2021, Saksikan Suara Hati Istri Spesial Amanda Manopo

3. Kevin Kambey

Kevin Kambey lahir di Manado, 13 Mei 1993 (umur 27 tahun). 

Banyak membintangi Sinetron di Indonesia. Di antaranya Terbang Bersamamu, Putri Duyung Manusia Harimau Bara, Rajawali, Kau Seputih Melati, Jawara, Aluna , Siapa Takut Jatuh Cinta, Dosa, Cinta Suci, Orang Ketiga, Cinta Karena cinta , dan Anak Langit Jefri 

4. Imaz Fitria

Lahir dengan nama Imaz Fitriawati di Medan, Sumatra Utara, 18 Agustus 1995 ( umur 25 tahun).

Imaz merupakan seorang aktris dan model berkebangsaan Indonesia yang merupakan runner—up nomor pertama sekaligus pemegang predikat Micel Best Presenting dalam ajang Miss Celebrity Indonesia pada tahun 2012.***

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler