Setelah Kostum, Kini Giliran Permen Dalgona Banyak Dicari Pecinta Squid Game

- 7 Oktober 2021, 15:05 WIB
Ilustrasi permen dalgona.
Ilustrasi permen dalgona. /Tangkapan Layar Youtube/Pufflova

An Yong-hui (37) sudah berbisnis dalgona sejak delapan tahun lalu di distrik universitas di Seoul.

Baca Juga: Profil Park Hae Soo 'Squid Game', Tengah Berbahagia Atas Kelahiran Anak Pertama dan Baru Punya Akun Instagram

Dia dan rekan kerjanya memakai 15 kg gula untuk membuat 700 buah dalgona yang dipakai untuk episode ketiga "Squid Game" yang syuting pada Juni 2020.

Ketika popularitas serial yang tayang bulan lalu meroket, An tidak bisa pulang selama sepekan karena harus melayani penggemar "Squid Game" yang antre di luar dapur pinggir jalan miliknya.

Sebelum "Squid Game" tayang, rata-rata permen dalgona yang dijual kurang dari 200 buah. Kini, dia berhasil menjual lebih dari 500 permen dalgona per hari.

Baca Juga: Profil dan Biodata Pemeran Kang Sae Byeok di Squid Game, Model Multitalenta Sahabat Baik Jennie BLACKPINK

"Kami berpikir harus menaruh senapan juga di sini," An tertawa, merujuk kepada hukuman yang mengintai kontestan "Squid Game" yang kalah dalam permainan.

Untuk warga Korea Selatan, penjual dalgona biasanya bisa ditemui di depan sekolah hingga awal 2000-an, tapi tren itu lama kelamaan menghilang.

Seorang mahasiswa baru di Seoul, Lee You-hee, mengungkapkan dia sering mendengar tantangan dalgona dari ayah dan neneknya.

Baca Juga: 10 Idol Kpop Diperkirakan Bisa Menang Berpartisipasi di Pemainan Squid Game, Salah Satunya Mungkin Idola Kamu

Halaman:

Editor: Hendra Karunia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x