SBY Ungkit Jasanya Pernah Beri Kepercayaan ke Moeldoko di Masa Lalu, SBY Merasa Malu dan Bersalah

- 6 Maret 2021, 07:51 WIB
Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) //
Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) // /Sumber: Pikiran Rakyat Bekasi

BAGIKAN BERITA - Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akhirnya buka suara menyoroti Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat di Deli Serdang, Sumatera Utara, Jumat 5 Maret 2021. 

KLB yang dipimpin oleh Jhoni Allen tersebut memutuskan Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Jenderal Purnawirawan Moeldoko sebagai Ketua Umum Partai Demokrat terpilih. 

Dengan demikian, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang kini menjabat Ketua Umum Partai Demokrat dianggap demisioner alias tidak lagi memiliki kekuasaan di Partai Demokrat menurut KLB. 

Baca Juga: Istri AHY Annisa Pohan Sindir Moeldoko, Annisa: Partai Demokrat Direbut Paksa, Apakah Kita Akan Terus Diam?

Mantan Presiden RI tersebut mengatakan, apa yang dilakukan Moeldoko merupakan sesuatu yang tidak terpuji. 

"Sebuah perebutan kepemimpinan yang tidak terpuji, jauh dari sikap ksatria dan nilai-nilai moral," ujar SBY di YouTube Susilo Bambang Yudhoyono pada Jumat, 5 Maret 2021. 

Menurutnya, banyak orang yang meremehkan isu kudeta saat pertama kali AHY mengungkap ke publik. 

Kini, kudeta dilakukan oleh orang yang berada di lingkaran kekuasaan Presiden Joko Widodo (Jokowi) benar-benar terjadi. 

Baca Juga: SBY: KLB Partai Demokrat Tidak Penuhi Syarat dan Menyesal Pernah Memberikan Jabatan Kepada Moeldoko

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: Youtube Susilo Bambang Yudhoyono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x