Putra Pertama Bung Karno, Guntur Soekarnoputra Singgung Jokowi, Minta Lakukan Hal Ini dalam Memimpin Indonesia

- 18 Juni 2021, 19:39 WIB
Putra pertama Presiden Ir. Soekarno, Guntur Soekarnoputra.
Putra pertama Presiden Ir. Soekarno, Guntur Soekarnoputra. /Tangkapan layar acara PA GMNI.

BAGIKAN BERITA - Putra pertama Ir. Soekarno, Guntur Soekarnoputra hadir dalam acara Persatuan Alum Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (PA GMNI), Jumat 18 Juni 2021. 

Guntur Soekarnoputra hadir memberikan orasi kebangsaan dalam acara tersebut. Dalam orasinya, Guntur menyinggung pemerintah Presiden Joko Widodo (Jokowi). 

Menurut dia, Presiden Jokowi harus mengikuti prinsip yang dipegang oleh ayahnya, Ir Soekarno, yakni "ambeg parama arta" dalam menyelesaikan persoalan-persoalan yang dihadapi bangsa saat ini.

Baca Juga: Muhammadiyah Tetapkan Hari Raya Idul Adha Jatuh Pada Hari Selasa 20 Juli 2021

Guntur mengatakan "ambeg parama arta" adalah salah satu metode yang digunakan oleh Presiden Soekarno dulu dalam menyelesaikan persoalan bangsa.

"Kalau berkenan Presiden Joko Widodo melakukan apa yang dilakukan oleh Bung Karno dahulu yaitu 'ambeg parama arta'," ucap dia.

"Ambeg parama arta" lanjut Guntur maksudnya adalah pandai-pandai memilih hal-hal yang harus dikerjakan segera karena tidak dapat ditunda-tunda lagi, dan menunda hal-hal yang masih dapat ditunda.

Baca Juga: Gubernur Jabar Ridwan Kamil Minta Jokowi Hapus Libur Idul Adha 2021

"Apakah Presiden Jokowi setiap harinya saat ini dapat duduk bersantai-santai sambil minum segelas kopi saya rasa pastinya tidak, saya berani jamin seperti juga Bung Karno dulu pikiran Presiden Jokowi pasti juga berputar-putar laksana angin puting beliung setiap harinya apalagi menghadapi berbagai masalah," tutur-nya.

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x