Kritik Keras Politisi Gerindra Fadli Zon kepada Presiden Jokowi: Apa Tak Ada Cara Lain yang Lebih Beradab?

- 1 September 2021, 18:00 WIB
Politisi Partai Gerindra Fadli Zon mengkritik gaya Jokowi saat bagi-bagi bingkisan.
Politisi Partai Gerindra Fadli Zon mengkritik gaya Jokowi saat bagi-bagi bingkisan. /Fadli Zon/Tangkap Layar YouTube.com/Fadli Zon Official

Sebelumnya, Presiden Jokowi bertolak ke Kota Cirebon, Jawa Barat, untuk meninjau vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat secara pintu ke pintu, pada Selasa, 31 Agustus 2021.

Melalui Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jokowi beserta rombongan terbatas lepas landas menuju Kota Cirebon dengan menggunakan Pesawat Khusus ATR 72-600 sekitar pukul 07.30 WIB dalam rangka kunjungan kerja.

Setibanya di Bandar Udara Cakrabhuwana, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, Jokowi langsung menuju Kampung Pengampaan untuk meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat secara pintu ke pintu.

Baca Juga: 6 Langkah Cepat Cek BSU Rp1 Juta di WhatsApp BPJS Ketenagakerjaan, BLT Tahap 3 bagi 1,4 Juta Pekerja Cair

Jokowi juga menyempatkan diri duduk di teras rumah penduduk di Kampung Pengampaan untuk mengingatkan warga agar selalu menjalankan protokol kesehatan.

"Duduk di teras rumah penduduk di Kampung Pengampaan, Cirebon. Saya berbincang dengan seorang warga, mengingatkan untuk terus menjaga diri dan lingkungan dengan menjalankan protokol kesehatan," kata Jokowi.

Jokowi menjelaskan bahwa vaksinasi Covid-19 untuk masyarakat secara pintu ke pintu tengah dilaksanakan di Kampung Pengampaan, yang menyasar 500 warga oleh tim dari Badan Intelijen Negara (BIN).

"Ini upaya jemput bola agar pelayanan vaksinasi kepada masyarakat bisa kita percepat," kata Jokowi.

Baca Juga: Amplop Tebal dari Doni Salmanan Bikin Lesti Kejora dan Rizky Billar Teriak Histeris, Saling Berebut saat Pesta

Sebelum meninggalkan Kampung Pengampaan dan menuju ke lokasi selanjutnya, yakni SMA Negeri 1 Beber, Kabupaten Cirebon, Jokowi tak lupa membagi-bagikan bingkisan kepada warga yang ditemuinya.

Halaman:

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: Pikiran Rakyat Bekasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah