Hengkang dari Persija Karena Thomas Doll, Makan Konate: Allah Punya Rencana Lain!

16 Juni 2022, 19:01 WIB
Makan Konate, resmi hengkang dari Persija /instagram.com/persija//

BAGIKAN BERITA - Makan Konate, pemain asal Mali resmi hengkang dari Persija Jakarta karena tidak termasuk pemain yang direkomendasikan Pelatih Thomas Doll.

Makan Konate, sebenarnya masih mempunyai kontrak bersama Persija Jakarta setahun lagi, namun mantan pemain Persib tersebut, termasuk pemain asing yang tidak diinginkan Thomas Doll.

Kabar Makan konate resmi tidak diperpanjang Persija Jakarta diumumkan langsung akun resmi klub yang dilihat redaksi Bagikan Berita pada Kamis 16 Juni 2022.

Baca Juga: Mantan Winger Persib yang Bermain di PSIS Semarang, Harus istirahat Total Sementara Akibat Cedera

"Persija Jakarta secara resmi mengumumkan tidak melanjutkan kerjasama profesional bersama gelandang asal Mali, Makan Konate," tulis Persija.

"Semoga sukses di tempat barumu, Makan!," tambahnya.

Sementara itu, Makan Konate mengaku sangat berkesan bisa memperkuat Persija di Liga 1.

“Saya ucapkan terima kasih banyak untuk keluarga besar Persija. Teman-teman pemain, tim dokter, Jakmania, Jak Angel. Saya mohon maaf jika ada salah," tambah Makan Konate.

Baca Juga: Demi Bersaing di Papan Atas di Liga 1, PSS Sleman Resmi Datangkan Ze Valente Gelandang Serang Asal Portugal

"Waktu Saya dengan Persija terlalu sedikit, ingin rasanya merasakan bermain di depan Jakmania dan Jak Angel secara langsung. Tapi Allah punya rencana lain,” pungkasnya.

Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, akhirnya buka suara terkait kepindahan Makan Konate.

Seperti diketahui, Makan Konate sudah pamit untuk meninggalkan tim Persija Jakarta dan kabarnya akan menuju RANS Nusantara.

Hengkang dari Persija Karena Thomas Doll, Makan Konate: Allah Punya Rencana Lain!

Baca Juga: Marc Klok Sedih Tidak bisa Perkuat Persib di Partai Perdana Piala Presiden 2022

Hengkangnya, mantan pemain Persebaya Surabaya ini dari Persija ini, cukup mengejutkan semua penggemar sepakbola di tanah air, karena di musim lalu, ia termasuk pemain yang mampu berkontribusi besar di Macan Kemayoran.

Selain itu dari 14 laga bersama Persija di kompetisi Liga 1 musim lalu, Makan Konate telah menyumbangkan 7 gol.

Dengan hengkangnya Makan Konate, maka semua pemain asing Persija di Liga 1 musim kemarin sudah tidak memperkuat klub kebanggaan Jakmania tersebut.***

Editor: Ali Bakti

Sumber: Instagram Persija

Tags

Terkini

Terpopuler