Hasil Akhir Persib vs Persija: Persija Jakarta Juara Piala Menpora 2021 Setelah Menang dari Persib Bandung

- 25 April 2021, 22:37 WIB
Hasil Akhir Persib vs Persija: Persija Jakarta Juara Piala Menpora 2021 Setelah Menang dari Persib Bandung
Hasil Akhir Persib vs Persija: Persija Jakarta Juara Piala Menpora 2021 Setelah Menang dari Persib Bandung /MOHAMMAD AYUDHA/ANTARA FOTO

BAGIKAN BERITA-Persija Jakarta akhirnya menjadi juara Piala Menpora 2021 setelah mengalahkan Persib Bandung di Leg kedua dengan skor 2-1 di Final Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan, Solo, Minggu 25 April 2021 malam WIB.

Gol kemenangan Persija Jakarta atas Persib di final piala Menpora 2021 dicetak oleh Osvaldo Hay pada menit ke 50 dan Riko Simanjuntak di menit 92. Sedangkan Persib Bandung mencetak gol di menit 85 melalui gol Ferdinand Sinaga.

Petaka terjadi bagi Persib Bandung setelah mereka bermain dengan 10 orang menyusul kartu kuning kedua yang diterima Bayu Fiqri pada menit ke-22 setelah melanggar pemain Persija Jakarta di final Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Jadwal Imsak dan Sholat untuk Banda Aceh, Padang, Jambi, Pekanbaru, Bandar Lampung dan Palembang 26 April 2021

Sedangkan Persija setelah unggul agregat sebelum yang menang 2-0 di leg 1 hanya mengandalkan serangan balik.

Hasil pada paruh pertama masih skor kacamata alias 0-0 ini membuat agregat masih 2-0 untuk keunggulan Persija Jakarta.


Persija Jakarta yang lebih banyak menunggu di belakang, terlihat berbahaya saat melakukan serangan balik.

Sementara itu penyerang Persija Taufik Hidayat mendapat 3 peluang emas tapi tidak menghasilkan 1 golpun.

Baca Juga: Terbongkar, Aldebaran Tahu Hasil Tes DNA Reyna, Mata Berkaca-kaca Tak Menyangka Hasilnya di Ikatan Cinta

Selama 15 menit pertama, Persib masih kesulitan membongkar pertahanan Persija. Mereka sama sekali belum melepaskan tembakan ke arah gawang lawan.

Para pemain Persib Wander Luiz dan Ezra Walian tidak bisa berkutik karena di jaga ketat oleh Pemain Persija.

Posisi Persib semakin sulit untuk mencetak dua gol defisitnya setelah Bayu Fiqri mendapat kartu kuning kedua dan harus melihat meninggalkan lapangan di menit ke -22 karena melanggar Marco Motta.

Baca Juga: Selamat Jalan Untuk Selamanya, Politisi PKS Hidayat Nur Wahid Ucapkan Kabar Duka Gugurnya Awak KRI Nanggala

Pada menit ke-36, Persib selamat dari kebobolan ketika Taufik Hidayat gagal melakukan penyelesaian akhir di depan mulut gawang setelah memanfaatkan umpan silang mendatar Rohit Chand.

Tidak ada gol yang tercipta hingga turun minum. Laga Persib vs Persija berakhir 0-0 pada babak pertama.

Awal Babak Kedua Persija Jakarta masih mendelay permainan, para pemain Persija masih memainkan bola di sekitar pertahanan Persija.

Pada menit ke 50 melalui umpat balik, Persija berhasil merobek gawang Persib yang dikawal I Made Wirawan, skor 1-0 untuk kemenangan Persija Jakarta.

Baca Juga: Link Live Streaming Final Piala Menpora 2021 Indosiar, Persib Bandung Vs Persija Jakarta

Pemain Persija Osvaldo Hay menjebol gawang Persib setelah mendapat umpan cantik dari Riko Simanjuntak.

Menit 66 terjadi tendangan bebas setelah Ezra Walian dilanggar oleh Marc Klok.

Ferdinand Sinaga yang melakukan tendangan bebas tetapi masih melambung di gawang Andritany Ardiansyah.

Menit ke 69 kembali terjadi bebas tetapi masih belum terjadi gol.

Baca Juga: Selamat Jalan Selamanya, Panglima TNI Pastikan Seluruh Kru KRI Nanggala-402 Telah Gugur

Persib Bandung kembali mendapat tendangan penjuru di menit 70 tetapi masih bisa diantisipasi pemain Persija.

Persib Bandung berhasil menyamakan kedudukan 1-1 di menit 85 melalui tendangan bebas Ferdinand Sinaga.

Persib Bandung kembali menekan tim Macan Kemayoran.

Maung Bandung kembali mendapat peluang setelah Ferdinand Sinaga dilanggar oleh Marc Klok.

Pada menit ke 88 Dedi Kusnandar mengambil tendangan bebas tetapi masih di atas gawang Andritany.

Persija Jakarta kembali menjebol gawang melalui serangan balik dari Osvaldo Hay yang kasih umpan manja ke Riko Simanjuntak.

Skor 2-1 untuk kemenangan Persija Jakarta atas Persib Bandung.

Persib Bandung kembali mendapat peluang dimenit 92 tetapi masih jauh digawang Persija.


Hasil akhir dimenangkan oleh Persija Jakarta setelah menang 2-1 atas Persib Bandung.

Dengan demikian Persija menjadi Juara Piala Menpora 2021.


Susunan pemain:

Persib Bandung (4-4-2): 78-I Made Wirawan; 4-Bayu Mohamad Fiqri, 16-Achmad Jufriyanto, 32-Victor Igbonefo, 12-Henhen Herdiana; 21-Frets Butuan, 7-Beckham Putra, 11-Dedi Kurniawan, 10-Esteban Vizcarra (3-Ardi Idrus 25'); 30-Ezra Walian, 9-Wander Luiz


Cadangan: 14-Teja Paku Alam, 3-Ardi Idrus, 31-Kakang Rudianto, 66-Mario Jardel, 22-Supardi, 93-Erwin Ramdani, 5-Farshad Noor, 27-Zalnando, 23-Agung Mulyadi, 6-Ferdinand Sinaga

Pelatih: Robert Rene Alberts

Persija Jakarta (4-3-3): 26-Andritany Ardhiyasa; 47-Marco Motta; 4-Yann Motta, 5-Otavio Dutra; 16-Tony Sucipto; 80-Braif Fatari, 10-Marc Klok, 32-Rohit Chand; 25-Riko Simanjuntak, 98-Taufik Hidayat, 46-Osvaldo Haay

Cadangan: 29-Adixi Lenzivio, 18-Yoewanto Setya Beni, 56-Maman Badurrahman, 15-Muhammad Salman Alfarid, 11-Novri Setiawan, 7-Ramdani Lestaluhu, 21-Sandi Sute, 13-Alfriyanto Nico, 94-Heru Susanto


Pelatih: Sudirman. ***

Editor: Hendra Karunia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah