Hati-hati! Jika Lingkar Pinggang Anda Berlebih Bisa Terkena Resiko Gagal Jantung

- 3 September 2022, 12:24 WIB
Ilustrasi ukuran lingkar perut.
Ilustrasi ukuran lingkar perut. /Pixabay/Bru-nO

BAGIKAN BERITA - Bagi Anda yang mempunyai kelebihan lingkar pinggang harap berhati-hati dan waspada,karena beresiko kena penyakit gagal jantung.

Bahkan apabila lingkar pinggang anda kelebihann 1 inci atau 2,54 cm ternayata akan diikuti dengan peningkatan risiko gagal jantung sebesar 10 persen.

Ternyata hubungan antara ukuran lingkar pinggang dan risiko gagal jantung ini dijelaskan dalam sebuah studi yang dipresentasikan oleh tim peneliti dari Oxford University dalam kongres European Society of Cardiology.

Baca Juga: Inilah 5 Manfaat Buah Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Untuk Menjaga Kesehatan Jantung

Dalam Studi tersebut melibatkan sebanyak 430 ribu warga Inggris dan dalam kurun waktu selama 13 tahun ini juga menemukan kalau ukuran lingkar pinggang tampak lebih memengaruhi risiko gagal jantung dibandingkan ukuran berat badan.

Untuk perbandingannya, para partisipan tersebut yang mempunyai ukuran lingkar pinggang terbesar memiliki risiko gagal jantung 3,21 kali lebih besar dibanding orang dewasa yang ramping.


Sementara itu partisipan yang mempunyai berat badan terbesar memiliki risiko gagal jantung 2,65 kali lebih besar.

Baca Juga: Virus Monkeypox Sudah Terdeteksi di Indonesia, Kenali Ciri-ciri Gejala Penyakit Cacar Monyet

"Gagal jantung adalah kondisi yang kronis dan tak dapat disembuhkan, yang akan memburuk seiring waktu," jelas James Leiper dari British Heart Foundation seperti dilansir The Sun.

Dalam temuan tersebut Leiper melihat pentingnya manajemen berat badan dalam pengelolaan penyakit gagal jantung.

Halaman:

Editor: Hendra Karunia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x