Inilah Kumpulan Ucapan dan Balasan Selamat Idul Fitri Lengkap dengan Artinya

12 Mei 2021, 21:35 WIB
Ucapan dan jawaban selamat Idul Fitri bagi umat muslim /Pixabay.com/

BAGIKAN BERITA - Hari raya Idul Fitri menjadi hari kemenangan umat muslim diseluruh dunia setelah menjalankan ibadah di bulan suci Ramadhan.

Berbagai ucapan selamat Idul Fitri biasanya disampaikan secara langsung atau melalui pesan WhatsApp atau sosial media.

Lalu bagaimanakah kita menjawab ucapan selamat Idul Fitri dengan benar?

Baca Juga: Ucapan Idul Fitri Paling Diminati Segala Usia, Cocok Buat Status WhatsApp dan Sosmed

Sebagian masyarakat membalas ucapan selamat Idul Fitri dengan kata yang sama, namun ada baiknya menjawab dengan cara yang benar. Artikel ini telah tayang sebelumnya di KabarLumajang.com dengan judul 4 Balasan Ucapan Idul Fitri 1442 H atau 2021, Taqabbalallah Minna Wa Minkum

Dasar pengucapan dan balasan yang sama ini sesuai dengan salah satu surat Al-Quran An-Nisa ayat 86 yang bunyinya:

وَإِذَا حُيِّيتُم بِتَحِيَّةٍ فَحَيُّوا۟ بِأَحْسَنَ مِنْهَآ أَوْ رُدُّوهَآ ۗ إِنَّ ٱللَّهَ كَانَ عَلَىٰ كُلِّ شَىْءٍ حَسِيبًا

Artinya: Apabila kamu diberi penghormatan dengan sesuatu penghormatan, maka balaslah penghormatan itu dengan yang lebih baik dari padanya, atau balaslah penghormatan itu (dengan yang serupa). Sesungguhnya Allah memperhitungankan segala sesuatu.

Baca Juga: Inilah 9 Pekerjaan Sunnah di Hari Lebaran yang Sayang Untuk Dilewatkan oleh Umat Muslim

Dikutip Bagikanberita.com dari KabarLumajang.com melalui YouTube Zainal Fikri Ibrahim, berikut ini empat jawaban ucapan lebaran Idul Fitri:

1. Taqabbalallah Minna Wa Minkum

Balasan: Taqabbalallah Minna Wa Minkum (Semoga Allah menerima ibadah puasa dari kami dan darimu)

Atau dibalas dengan kalimat Allahumma Aamiin Minna Wa Minkum (Amin Ya Allah, semoga Allah menerima ibadah puasa dari kami dan darimu).

Baca Juga: Gratis, 21 Link Bingkai Foto dan Twibbon Ucapan Idul Fitri dan Lebaran 2021, Cocok Sebagai DP FB, IG, WA

2. Ied Mubarak (Semoga hari rayanya penuh keberkahan)

Balasan: Allahu Yubariku Fiik (Semoga Allah Memberkatimu).

3. Minal Aidin Wal Faizin

Balasan: Minal Aidin Wal Faizin (Semoga termasuk orang-orang yang kembali dan menang).

Baca Juga: Inilah 8 Golongan Penerima Zakat Fitrah, Salah Satunya Yaitu Muallaf

Atau dibalas dengan kalimat Minas Salimiin Wal Gharimiin (Semoga termasuk orang yang sehat dan sukses).

4. Kullu 'Aamin Wa Antum Bikhair (Semoga setiap tahun anda dalam keadaan baik).

Balasan: Wa Antum Bikhair Wa Bisihah Wa Bisalamah (Semoga Anda juga baik, sehat dan selamat).***(Aprilia Tri Wahyu Ningrum/KabarLumajang.com)

Editor: Yusuf Ariyanto

Sumber: Kabar Lumajang

Tags

Terkini

Terpopuler