Hasil Bintang Pantura 6 Indosiar: Biduanita Cantik Yogyakarta, Dias Gagal Melaju ke Babak Selanjutnya

22 September 2021, 13:56 WIB
Hasil akhir Bintang Pantura 6 Panggung 20 Besar Grup 4, Dias biduanita asal Yogyakarta harus turun panggung, Selasa 21 September 2021 /Instagram @bintangpantura.indosiar/

BAGIKAN BERITA - Biduan cantik dari Yogyakarta, Dias harus terhenti langkahnya di kompetisi Bintang Pantura 6 Indosiar.

Dias Yogyakarta harus menerima lapang dada langkahnya berhenti pada kemarin malam, Selasa, 21 September 2021 di ajang Bintang Pantura 6 Indosiar.

Diketahui, Dias Yogyakarta masuk pada tim Kiyowo (Nassar) pada kompetisi Bintang Pantura 6 Indosiar.

Baca Juga: Ayah Taqy Malik Geram, Laporkan Balik Marlina Octoria ke Polda Metro Jaya dengan Sederet Bukti Ini

Sebagai informasi, tim Kiyowo kini telah kehilangan dua biduannya.

Yang pertama gugur adalah biduan cantik, Ayu dari Garut, Jawa Barat.

Dan tadi malam, Dias yang berasal dari Yogyakarta harus pulang lebih dahulu ketimbang yang lainnya.

Kendati gagal melaju ke babak yang berikutnya, Dias pada penampilan malam tadi sangat begitu total dan tampil dengan maksimal.

Baca Juga: Hasil Akhir Bintang Pantura 6 Panggung 20 Besar Grup 4, Dias Yogyakarta Turun Panggung

Akan tetapi, keberuntangan mungkin belum berpihak kepadanya di kesempatan tahun ini.

Adapun juga, para peserta yang tampil tadi malam adalah sebagai berikut:

- Amel (Grobogan)

- Bagus (Sukoharjo)

- Popo (Lampung)

Dias yang merupakan biduan cantik asal Yogyakarta mungkin belum ada rezeki di tahun sekarang ini, namun suatu hari nanti pasti ada jalan kesuksesan yang akan Dias dapatkan.

Baca Juga: Ayu Peserta Asal Garut Harus Terhenti Langkahnya di Bintang Pantura 6 Indosiar pada Senin Malam

Cara dukung peserta Bintang Pantura 6 Indosiar:

Tak lupa dukung dengan cara SMS ketik BP(SPASI)NAMA BIDUAN/BIDUANITA Kirim ke 97288 (Tarif Rp. 2.200,- / SMS).

Demikianlah ulasan hasil Bintang Pantura 6 Indosiar yang tayang tadi malam.***

Editor: Hendra Karunia

Tags

Terkini

Terpopuler