Sutradara 'Pengabdi Setan 2' Cari Inspirasi Menulis Skenario di Area Kuburan, Joko Anwar: Ada Suara Spesifik

4 Agustus 2022, 21:03 WIB
Joko Anwar sutradara film horor 'Pengabdi Setan 2' ungkap cari inspirasi di area kuburan untuk menulis skenario /Instagram @jokoanwar/

BAGIKAN BERITA - Joko Anwar sutradara film 'Pengabdi Setan 2' ungkap kebiasaan yang ia lakukan untuk mencari inspirasi menulis naskah skenario.

Sutradara yang juga akrab dengan sapaan Jokan (Joko Anwar) tersebut ungkap dirinya suka mencari inspirasi di area kuburan alias pemakaman.

Bukan tanpa alasan, sutradara film 'Pengabdi Setan 2' tersebut merasa bisa lebih fokus dan inspirasinya terpancing dengan berada di area kuburan.

Baca Juga: Sutradara 'Pengabdi Setan 2' Ungkap Kunjungi Makam untuk Menulis Skenario, Begini Alasan Joko Anwar

Hal tersebut juga diungkapkan oleh Joko Anwar saat jadi bintang tamu di acara sketsa komedi Lapor Pak! Trans7 beberapa waktu lalu.

Jokan jadi bintang tamu di acara Lapor Pak! Trans7 menjelang film 'Pengabdi Setan 2' rilis secara serentak.

Dalam kesempatan tersebut, Joko Anwar mengatakan menyukai mencari inspirasi menulis skenario di area pemakaman.

Baca Juga: Sinopsis Pengabdi Setan 2 Communion dan Daftar Pemain Film Sekuelnya: Teror Ibu Sepanjang Masa

Tidak hanya menulis skenario untuk genre film horor saja, ia juga bisa mendapatkan inspirasi menulis skenario genre film lain.

"Nggak, untuk semua, kalau nulis skenario itu enak itu di kuburan," ujar Joko Anwar.

Selain karena lebih sepi jadi bisa fokus dan tidak ada yang mengajak berbicara, Jokan juga ungkap ada suara spesifik yang hanya bisa didengar di area kuburan.

"Kalau di rumah kan pasti distraction kan kalau ada tinggal serumah sama orang," ujar Joko Anwar.

Baca Juga: Joko Anwar Umumkan Tiket Pengabdi Setan 2 Communion Sudah Bisa Dibeli untuk Nonton di Bioskop

Ia mengatakan di area kuburan ada suara white noise yang spesifik yang bisa membuat inspirasinya terpancing.

Joko Anwar mengatakan hal tersebut masih sering dilakukan tetapi tidak di area kuburan yang seram dan tersembunyi.

"Kalau misalnya bisa keluar (negeri) itu enak tuh sepi, dingin (area pemakamannya)," ungkapnya.

Baca Juga: Inilah Sinopsis Film Horor Pengabdi Setan 2 The Communion Karya Joko Anwar

Meski untuk banyak orang pemakaman terkesan seram, tetapi Joko Anwar bisa mendapatkan inspirasi menulis skenario dengan berada di pemakaman.

Seperti yang diketahui film horor 'Pengabdi Setan 2 Communion' baru saja rilis serentak pada Kamis 4 Agustus 2022.

Film horor yang dibintangi Tara Basro ini akan melanjutkan kisah teror yang dialami Rini dan keluarganya dari film pertama.

Baca Juga: Profil dan Biodata Aktris Cantik Ratu Felisha Pemain Film Pengabdi Setan 2: Communion, Perannya sebagai Tari

Dengan tagline 'Teror Ibu sepanjang masa', sosok 'Ibu' yang diperankan Ayu Laksmi akan kembali di film sekuel ini.

Lokasi sekuel 'Pengabdi Setan 2' mengambil lokasi rumah susun sebagai tempat cerita melanjutkan kejadian beberapa tahun setelah film pertama.***

Editor: Yusuf Ariyanto

Sumber: Lapor Pak Trans 7

Tags

Terkini

Terpopuler