Grand Final DA 5 Ditentukan Malam Ini, Berikut Bocoran Dua Peserta yang Akan Lolos Top 3 Result

30 November 2022, 11:36 WIB
Pengumuman perolehan polling SMS dan Lazada Dangdut Academy 5 Indosiar Top 3. Malam ini penentu Grand Final. /Tangkap layar Indosiar

BAGIKAN BERITA -- Grand Final Dangdut Academy (DA) 5 Indosiar akan ditentukan setelah konser result, malam ini. 

Antara Afan Jakarta Barat, Eby Bima dan Sridevi Prabumulih bersaing ketat demi maju ke babak Grand Final DA 5. 

Peserta yang maju ke babak Grand Final adalah yang mendapatkan Polling SMS dan Lazada tertinggi. 

Sementara peserta yang polling SMS dan Lazada terendah akan tersenggol dan langkahnya terhenti. 

Baca Juga: Jadwal Tayang Top 3 Result Dangdut Academy 5 Indosiar, Siapa yang Akan Tersenggol dan Lolos ke Grand Final?

Sebelum mengetahui siapa dua peserta yang akan maju ke babak Grand Final, inilah review penampilan pesera di babak Show Top 3 tadi malam.

Baik Afan, Sridevi maupun Eby mendapatkan apresiasi dari juri marena berhasil menampilkan yang terbaik.

Di babak ini, Para peserta tidak ada curi poin bagi peserta terbaik, sebab babak Top 3 ini sudah merupakan yang terbaik.

Penilaian hanya berdasarkan dari polling SMS dan Lazada, siapakah yang tertinggi itulah yang akan maju ke babak Grand Final.

Baca Juga: Dapatkan Kesempatan Pinjaman Modal KUR BRI hingga Rp50 Juta, Ini Syarat dan Langkahnya

Pada penampilan pertama, Afan Jakarta menyanyi lagu "Mbah Dukun". Seperti biasanya, Afan selalu tampil enerjik dan memukau.

Afan mendapatkan lima standing ovation (SO) dari para dewan juri.

Penampilan Afan sangat menggelagar sehingga para juri sangat kagum kepadanya.

Menunjang penampilan Afan, Maya Ratih membuat konsep Afan seperti konsernya. Dia membuat konsep Glam Rock agar tampil luar biasa.

Afan juga bisa mengeksplore property yang menempel di tubuh Afan, seperti syal yang mengikat di pinggangnya.

Baca Juga: Jadwal Indosiar Rabu 30 November 2022, Live Dangdut Academy 5 (DA 5) Top 3 Result Show, Siapa yang Tersenggol

Penampilan kedua, Sridevi Prabumulih tampil sangat menyentuh. Dia berhasil membawakan lagu "Mata Hati" dengan penuh penghayatan.

Alhasil, Sridevi mendapatkan Lima SO dari lara dewan juri karena pembawaannya di atas panggung yang memukau.

Dewi Perssik berkomentar, Sridevi sudah sangat sempurna dan mengakui kekagumannya.

"Aduh, kalau aku lihat Sridevi itu kagum, ibu bapaknya pasti bangga punya anak solehah, cantik attitude bagus," ungkap Dewi Perssik.

Dewi berpesan kepada Sridevi agar tidak menikah muda seperti dirinya.

Baca Juga: Hasil Lengkap DA 5 Top 3 Show Tadi Malam: Eby Bima Posisi Puncak Kalahkan Sridevi Prabumulih dan Afan Jakarta

Menurutnya, Sridevi harus membahagiakan dulu orang tua. Dia mengingatkan perjuangan orang tua yang harus dibahagiakan terdahulu sebelum membahagiakan orang lain.

Selanjutnya, Penampilan Eby Bima menutup penampilan peserta dengan sangat bagus.

Eby menyanyikan lagu "Cinta Ayah" yang membuatnya mendapatkan lima SO dari dewan juri.

Soimah menilai penampilan Eby sudah sangat bagus dan bisa menjadi bintang dangdut masa depan.

Soimah mengatakan, memang untuk menjadi sukses tidak selalu dari doa ibu tapi juga dari doa ayah.

Soimah berpesan, Eby harus disiplin dan bisa bertanggungjawab atas apa yang dia pilih, yakni menjadi seorang bintang dangdut.

Baca Juga: Hasil Result Dangdut Academy 5 Top 4 Tadi Malam: Selamat! Inilah Tiga Peserta yang Lolos Ke Babak Selanjutnya

"Kamu harus tanggung jawab. Kamu masuk ke dunia dangdut itu pilihanmu. Mau baik mau buruk, kamu harus bisa menghadapi," ujar Soimah.

Adapun hasil polling SMS dan Lazada DA 5 Top 3 konser Show, adalah sebagai berikut:

Eby Bima mendapatkan polling SMS dan Lazada sebesar 37,23 persen.

Sridevi Prabumulih mendapatkan polling SMS dan Lazada sebesar 32,39 persen.

Afan Jakarta Barat mendapatkan polling SMS dan Lazada sebesar 30,38 persen. ***

Editor: Ahmad Taofik

Tags

Terkini

Terpopuler