Kritikan Hotman Paris Hutapea tentang Biaya Kremasi Rp80 Juta Mendunia, Mabes Polri Turun Tangan

- 23 Juli 2021, 13:16 WIB
Kritikan Hotman Paris Hutapea tentang Biaya Kremasi Rp80 Juta Mendunia, Mabes Polri Turun Tangan
Kritikan Hotman Paris Hutapea tentang Biaya Kremasi Rp80 Juta Mendunia, Mabes Polri Turun Tangan /instagram.com/hotmanparisofficial//

BAGIKAN BERITA - Hotman Paris Hutapea kembali membuat sensai ketika kritikan kerasnya mengenai biaya kremasi jenazah pasien Covid-19 yang dilontarkannya beberapa hari yang lalu mendapat sorotan dari media asing. Hal ini diketahui setelah pengacara ibunya Bams ini memposting di media sosial miliknya.

Seperti diketahui, Hotman Paris Hutapea murka setelah mendengar ada keluarga pasien yang diminta bayar sampai Rp80 juta untuk mengkremasi jenazah pasien Covid-19.

Hotman Paris Hutapea menyayangkan disaat pandemi yang masih mengganas di Indonesai ini, ada oknum rumah duka yang memanfaatkan kesusahan orang lain dengan mematok biaya kremasi jenazah pasien Covid-19 sebesar Rp80 Juta.

Baca Juga: Inilah Perilaku Serta Sikap yang Senada pada Nilai-nilai Pancasila, Urut dari 1 hingga 5 yang Bisa Diterapkan

Kritikan yang dilontarkan pengacara nyentrik ini, tanpa terduga di sorot oleh media asal Singapura Straits Times berjudul "Anger as Crematorium Owners hike fees amid rising deaths".

Media terkenal Singapura tersebut menyoroti viralnya biaya kreamasi Covid-19 yang mencapai Rp80 juta, selain itu dimuat juga kecamaan dari berbagai pihak di Indonesia dan salah satunya Hotman Paris Hutapea.

"Bayangkan jika ibu, anak, suami, istrimu meninggal dan kamu dalam kedaan kekurangan uang selama pandemi, tetapi dipaksa untuk mengeluarkan biaya puluhan juta," ujar Hotman Paris Hutapea dalam artikel yang dimuat di Straits Times tersebut.

Baca Juga: 7 Manfaat Jengkol yang Tidak Diketahui Banyak Orang, Salah Satunya Baik Untuk Wanita Menstruasi

Pengacara kondang ini sangat bahagia, kritikan tentang biaya kremasi yang sangat fantastik tersebut bisa mendunia.

Kritikan Hotman Paris Hutapea tentang Biaya Kremasi Rp80 Juta Mendunia, Mabes Polri Turun Tangan
Kritikan Hotman Paris Hutapea tentang Biaya Kremasi Rp80 Juta Mendunia, Mabes Polri Turun Tangan

"Posting ig Protes Hotman ttg kremasi telah mendunia dan mendapat tanggapan cepat dari pimpinan Mabes Polri," tulis Hotman Paris Hutapea.

Akibat postingan tersebut, akun Instagram Hotman Paris Hutapea mendadak dikomentari oleh para netizen, mereka ikut bangga dan mendukung langkah pengacara kondang ini mengkritisi krematorium di Jakarta Barat yang menarif harga fantastik tersebut.

Baca Juga: Sapi Kurban Menangis Saat Chacha Frederica Lantunkan Dzikir, Bikin Bulu Kuduk Merinding

"Saudara saya meninggal karena covid, jenazah mau di kremasi harus bayar sdr klo ga bayar ikut antrian bs 3bln pak br dpt giliran,"akun@lianafarida83.

"Mantap bang, jgn kasih ampun,"akun@ardi__ac.

"1 lagi bang, ,,bantu bebaskan angsuran utang bank dalam bulan ini saja pasca ppkm gk ada pemasukan urusan perut cukup kami usaha sendiri,"akun@dianadianaanugrah.

"klo ada yg protest viral bru ditindak Indonesia ????,"akun@amey_wri.

"Keren Amang Boru selalu jadi berkat Amin,"akun@alfredoedo11.

Baca Juga: Akhirnya Mundur, Rektor UI Ari Kuncoro Lepaskan Jabatannya sebagai Wakil Komisaris Utama Bank BRI

"Semoga bang hotman ttep sehat dan lanjutkan bang,membantu perjuangan rakyat kecil,"akun@irianli__.***

 

Editor: Ali Bakti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x