Beda dari yang Lain, Lord Adi Bikin Menu Rendang Domba untuk Chef Arnold, Ini Ulasannya

- 22 September 2021, 16:45 WIB
Lord Adi
Lord Adi /Tangkap layar YouTube.com @Arnold Poernomo/

BAGIKAN BERITA -Juara 3 MasterChef Indonesia Season 8 Lord Adi kunjungi dapur milik Chef Arnold, ia pun mencoba menu masakan Rendang Domba ala Lord Adi.

Sebagaimana diketahui, rendang mungkin biasanya memakai daging sapi, namun di tangan alumni MasterChef Indonesia Season 8 Lord Adi ia memakai daging domba.

Lewat kanal YouTube milik Chef Arnold, Lord Adi pun membawakan acara masak untuk membuat sajian lezat rendang domba ala Lord Adi.

Baca Juga: Profil Indra Kenz, Pengusaha asal Medan Berikan Hadiah Rp50 Juta ke Lord Adi MasterChef Indonesia Season 8

Berbekal pengalaman di MasterChef Indonesia, Lord adi pun memulai masak rendang domba dengan piawai.

Dalam memasak rendang domba, ia tak didampingi seoarang helper, ia memasak seorang diri.

Namun begitu, itu tak menjadi hal yang sulit baginya.

Baca Juga: Biodata Indra Kenz, Pengusaha asal Medan Berikan Hadiah Rp50 Juta ke Lord Adi MasterChef Indonesia Season 8

Di dapur milik Chef Arnold, sudah banyak tersedia beragam peralatan memasak.

Selain itu, beragam bahan masakan pun sudah lengkap tersedia disana.

Lord Adi pun langsung mengeksekusi untuk menu rendang domba tersebut.

Baca Juga: Lord Adi Dapat Hadiah Rp10 Juta, Netizen: Kasian Bgt Lord Adi Cuma Dapet 10jt Kena Pajak Lagi di MasterChef

Sambil memasak, ia pun sembari menjelaskan langkah dan bahan-bahan apa saja yang diperlukan dalam membuat rendang domba.

Sesekali Lord Adi juga bercengkrama bersama chef Arnold.

Cara mudah yang ditujukan Lord Adi pun sangat mudah dipahami oleh siapapun.

Bahkan yang awam pun dapat mudah mengikuti resep dan cara buat rendang domba ala Lord Adi.

Singkat cerita ulasannya, sajian rendang domba pun telah matang dan siap disantap.

Dan orang yang menyantapnya itu ialah chef Arnold si pemilik dapurnya.***

Editor: Hendra Karunia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x