Sinopsis 'The Idol' dan Fakta Serial Baru HBO yang Dibintangi The Weeknd, Troye Sivan, hingga Jennie BLACKPINK

- 21 Juli 2022, 19:39 WIB
Trailer resmi serial HBO 'The Idol' ada The Weeknd, Lily-Rose Depp, Troye Sivan, hingga Jennie Kim
Trailer resmi serial HBO 'The Idol' ada The Weeknd, Lily-Rose Depp, Troye Sivan, hingga Jennie Kim /HBO/

BAGIKAN BERITA - Sinopsis 'The Idol' serial baru HBO dan sejumlah fakta serial yang dibintangi The Weeknd hingga Troye Sivan dan Jennie BLACKPINK.

'The Idol' adalah serial baru HBO yang digadang seru dan sangat dinantikan terutama dengan kehadiran sejumlah artis juga penyanyi terkenal.

Mulai dari The Weeknd dan Lily-Rose Depp yang akan jadi peran utama, kemudian juga ada Troye Sivan dan Jennie BLACKPINK yang menggunakan nama panggung Jennie Kim.

Baca Juga: Jennie BLACKPINK Bintangi Serial HBO 'The Idol', Fans Khawatir dengan Hal Ini

Sinopsis 'The Idol' sendiri akan mengikuti kisah penyanyi pop muda yang tengah naik daun bernama Jocelyn (Lily-Rose Depp).

Jocelyn memulai hubungan romansa dengan seorang pria (Abel 'The Weeknd' Tesfaye') yang misterius pemilik sebuah club di L.A (Los Angeles).

Tidak disangka ternyata pria pemilik club tersebut merupakan pemimpin dari sebuah cult atau sekte rahasia.

Baca Juga: Jennie Dipastikan Bintangi Serial HBO 'The Idol', Begini Tanggapan YG dan Member BLACKPINK Tersebut

Melihat trailernya, serial 'The Idol' akan memperlihatkan nuansa gelap dan misteri dengan mengangkat sisi gelap dari industri musik dan dunia hiburan.

Dengan slogan 'the sleaziest love story in all of Hollywood' atau berarti kisah cinta paling kotor di Hollywood.

Serial 'The Idol' sendiri merupakan kolaborasi antara The Weeknd, Reza Fahim, juga Sam Levinson yang terkenal dengan garapannya di serial Euphoria.

Baca Juga: Cantik Paripurna, Han So Hee Jadi Perbincangan Netizen, Jennie BLACKPINK Ikut Terseret?

"Ketika seorang multi-talenta Abel 'The Weeknd' Tesfaye, Reza Fahim, dan Sam Levinson memberikan kami 'The Idol', jelas bahwa sikap subversif dan pandangan mereka terhadap cult di industri musik seperti tidak pernah dilakukan HBO sebelumnya," ungkap pernyatan Francesca Orsi, Wakil Presiden Eksekutif program drama HBO, melansir ELLE.

Selain itu HBO juga mengumumkan bahwa serial 'The Idol' akan tayang sebanyak 6 episode satu season dan syutingnya dilakukan di sekitar Los Angeles.

Serial 'The Idol' sendiri akan dibintangi oleh Abel 'The Weeknd' Tesfaye, Lily-Rose Depp sebagai Jocelyn, Troye Sivan, Jennie Kim dari BLACKPINK sebagai Anys.

Baca Juga: Tercium BLACKPINK Comeback? Jennie Ungkap Tidak Bisa Liburan Musim Panas 2022

Kemudian juga ada Debby Ryan, Rachel Sennott, Hari Nef, Steve Zissis, Tunde Adebimpe, Nico Hiraga, Anne Heche, dan bintang lainnya.

Lalu kapan serial baru HBO 'The Idol' akan tayang, kapan tanggal resmi rilisnya?

Proses syuting 'The Idol' dikabarkan sudah dimulai sejak akhir Januari 2022 dan kemungkinan rilis tahun 2023 awal.

Baca Juga: Akankah Jennie Blackpink Mau Bermain di drama The Idol yang Tayang di Seri Televisi Amerika Serikat ?

Namun begitu, trailer 'The Idol' sudah rilis di bulan Juli 2022 ini mungkin saja serial baru HBO ini akan segera tayang di akhir tahun 2022 ini.

Pihak produksi serial 'The Idol' maupun HBO sendiri masih belum berikan informasi terkait tanggal resmi rilisnya.***

Editor: Yusuf Ariyanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah