Innalillahi, Arie Untung Bawa Kabar Duka: Yaa Rabb, Ampuni Kami Berlindung Kami Kepadamu

9 Februari 2021, 09:46 WIB
Arie Untung. /Instagram.com/@ariekuntung

BAGIKAN BERITA - Presenter Arie Untung membagikan sebuah video detik - detik banjir lahar dingin Gunung Semeru di Instagram pribadinya, Senin 8 Februari 2021.

Dalam video tersebut, terlihat sebuah mobil truk yang terseret arus deras lahar dingin hingga hanyut.

Terdengar juga teriakan warga yang sangat ketakutan sambil ber-istigfar menyebut nam Allah.

Baca Juga: Terbongkar, Aldebaran Ketakutan pada Andin dan Jujur ke Angga di Ikatan Cinta

Melalui keterangan video @ariekuntung, dia meminta ampunan dan perlindungan kepada Allah.

"Innalillahi wa inna ilaihi raji'un, Yaa Rabb, Ampuni kami, berlindung kami kepadamu," tulis Arie Untung.

Dia juga berharap sang sopir dan penumpang mobil truk yang hanyut itu selamat dari bahaya.

"Semoga yang ada di dalam kendaraan itu tetap selaman. Amiin," tambahnya.

Baca Juga: Pemilik Zodiak Ini Punya Waktu Tepat Cari Pekerjaan, Tapi Gemini Kesulitan Menurut Ramalan 9 Februari 2021

Unggahan Arie Untung sudah ditonton lebih dari 395.800 kali dan langsung mendapat respon dari para netizen. Para pengikutnya turut mendoakan agar banjir lahar dingin Gunung segera surut dan berhenti.

Melansir Antara, banjir lahar dingin yang diunggah Arie Untung itu terjadi di Desa Supiturang, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.

Adapun mobil yang hanyut terbawa arus yakni mobil pengangguran Bahan Bakar Minyak (BBM). 

Baca Juga: Trailer Ikatan Cinta Selasa 9 Februari 2021: Elsa Sewa Preman Untuk Hilangkan Bukti Pembunuhan Roy, Andin Ragu

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lumajang Indra Wibowo Leksana menjelaskan penyebab kejadian itu.

"Memang benar sebuah kendaraan roda empat hanyut terseret derasnya lahar dingin Gunung Semeru, karena mobil itu diparkir terlalu dekat dengan aliran sungai yang dilalui lahar dingin, namun tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu," kata Indra pada Senin, 8 Februari 2021, seperti dilansir Antara. ***

Editor: Ahmad Taofik

Sumber: Instagram @movreview

Tags

Terkini

Terpopuler