Innalillahi, Politisi PSI Raja Juli Antoni Sampaikan Kabar Duka: Insya Allah Saya Ikhlas

- 10 Februari 2021, 08:56 WIB
Sekretaris Dewan Pertimbangan DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Raja Juli Antoni
Sekretaris Dewan Pertimbangan DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Raja Juli Antoni /Instagram/rajaantoni

BAGIKAN BERITA - Sekjen Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Raja Juli Antoni ikut mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya Ustadz Maaher at-Thuwailibi pada Senin 8 Februari 2021. 

Melalui unggahan di akun Twitternya @AntoniRaja, dia mengunggah video lawas Maaher yang sambil bernyanyi mencaci maki para politisi PSI seperti Grace Natalie, Tsamara Amany, Raja Juli Antoni hingga Abu Janda. 

Selain mencaci maki para politisi PSI dan Abu Janda, Maaher juga menyelipkan kata kata poligami nikmat dan prostitusi bejat. 

Meski demikian, Raja Juli mengatakan dirinya ikhlas memaafkan kesalahan pria bernama Soni Eranata tersebut. 

Baca Juga: Jadwal Acara TV RCTI Hari Ini Rabu 10 Februari 2021: Malam Ini Sinetron Ikatan Cinta, Amanah Wali dan Dunia

"Innalillahi wa innaa ilaihi raaji'un. Insya Allah saya ikhlas memaafkan segala kesalahan Ustadz Maher. Semoga Allah SWT juga mengampuni segala dosanya," tulis @AntoniRaja, Selasa 9 Februari 2021. 

Tak lupa, dia jua mendoakan agar keluarga yang ditinggalkan mendapatkan kesabaran dan tawakal. 

"Semoga keluarga yang ditinggalkan sabar dan tawakkal," ungkapnya.

Baca Juga: Mengerikan, 10.000 Orang Terbunuh, Dibakar hingga Rata dengan Tanah Oleh Pasukan Mongol pada 10 Februari 1258

Sebelumnya diberitakan, Maaher ditahan di Bareskrim Polri pada 4 Desember 2020. Dia ditangkap penyidik Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri di rumahnya di Kelurahan Kedung Badak, Kecamatan Tanah sereal, Kota Bogor, Jawa Barat, pada Kamis, 3 Desember 2020, pukul 04.00 WIB.

Maaher dijerat Pasal 45 ayat (2) Jo Pasal 28 ayat (2) Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2016 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.***

Editor: Ahmad Taofik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah